Pemkab Bantu Korban Kebakaran

KOTABARU,Kalselpos.com-Bupati Kotabaru H. Sayed Jafar Alaydrus,SH langsung meninjau lokasi kebakaran sekaligus menyerahkan bantuan kepada korban musibah kebakaran di Desa Pantai Kecamatan Kelumpang Sabtu (7/9).

Bacaan Lainnya

Baca juga=Sekda Kotabaru Menutup Pelatihan Alat Berat

Adapun bantuan yang diserahkan berupa uang tunai, kasur, makanan cepat saji, family kit, dan perlengkapan dapur rumah tangga.

Sekadar diketahui, Kebakaran menghanguskan lima buah rumah di Desa Pantai RT 02 Kecamatan Kelumpang Selatan Kabupaten Kotabaru, Selasa (03/09) lalu.

Rumah yang terbakar milik warga adalah milik H Kani, A Jainal, Amran, Norhayati alias mama Mety dan rumah milik Antung. Semua rumah tersebut habis terbakar dan hanya sedikit barang yang bisa diselamatkan.

Dalam kesempatan ini, Bupati Kotabaru mengucapkan belasungkawa atas musibah kebakaran yang terjadi, dan agar kita dapat mengambil hikmah atas musibah yang terjadi.

Baca juga=Sekda Kotabaru Menutup Pelatihan Alat Berat

” Saya atas nama pribadi dan pemerintah daerah mengucapkan belasungkawa atas musibah kebakaran yang terjadi, semoga Allah SWT menggantikan dengan yang lebih baik,” ucapnya.

Penulis: Ardiansyah/muliana/uzi
Editor:Wandi
Penanggung jawab:SA Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait