Apel Gabungan ASN, Sekda HSS Ingatkan OPD Sikapi Isu Nasional Efesien Anggaran

Teks foto: ARAHAN- Sekda Kabupaten HSS, Muhammad Noor, memberikan arahan dalam apel gabungan ASN.(Prokopim) (kalselpos.com)

Kandangan, Kalselpos.com– Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Muhammad Noor, mengingatkan setiap organisasi perangkat daerah (OPD) untuk menyikapi isu nasional yang akan dikeluarkan Pemerintah Pusat berkaitan dengan efisiensi anggaran.

“Saat ini Presiden sedang mengkaji ulang angaran pendapatan dan belanja negara (APBN) 2025, yang akan ada kebijakan efisiensi yang diberlakukan,” ujar Sekda Kabupaten HSS, Muhammad Noor, saat memberikan arahan dalam apel gabungan, Senin (3/2/2025) di halaman kantor Sekda setempat.

Bacaan Lainnya

Jika hal itu benar dilaksanakan, kata Sekda, maka akan berimbas kepada program yang sudah ditargetkan dalam perencanaan pemerintah daerah (Pemda).

“Karena Kabupaten HSS mejalankan pemerintah sebagian besar dananay dari dana dana transfer pusat, maka akan berimbas kepada program-program yang telah ditargetkan,” ujar Sekda.

Selain itu, Sekda mengingatkan beberapa OPD yang belum menyerahkan laporan keuangan kepada Badan Pengelolaan Keuangan Dan Pendapatan Daerah (BPKPD) menjadi perhatian.

“Laporan keuangan tersebut sangat sangat penting, karena akan dilakukan entry meeting dengan BPK RI Perwakilan Kalsel” ujar Sekda Muhammad Noor.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait