BANJARMASIN, kalselpos.com – Pasangan Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota Banjarmasin Muhammad Yamin dan Ananda, mendatangi Kantor Komisi Pemilihan Umum, Jalan Perdagangan, Rabu (28/8/2024).
Kedatangan Muhammad Yamin dan Ananda ini untuk mendaftarkan pencalonan keduanya sebagai Walikota dan Wakil Walikota Banjarmasin.
Pasangan ini menjadi pendaftar pertama, yang diusung koalisi Partai Gerindra, Demokrat, dan Partai Persatuan Pembangunan. Selain itu juga ikut bergabung dari jajaran partai non-parlemen, yakni Perindo, Partai Bulan Bintang, Gelora, PSI, Hanura, dan Partai Buruh.
Muhammad Yamin menyampaikan, pihaknya diusung sembilan parpol.
“Alhamdulillah lancar dan lengkap, kalau ada perbaikan, nanti ada waktu kita akan perbaiki,” katanya.
Selain itu, ia juga menyampaikan, bahwa visinya untuk Kota Banjarmasin ialah Maju dan Sejahtera.
Ananda menambahkan, dengan pendaftaran ini, pihaknya resmi melamar bekerja sebagai calon wali kota dan wakil wali kota, hingga berharap dapat diterima masyarakat.
“Semoga niat baik kami ini diterima masyarakat dan mendapatkan suara terbanyak,” pungkasnya.
Sementara itu, Ketua KPU Kota Banjarmasin Rusnailah menyampaikan, berkas pendaftaran M. Yamin- Ananda dinyatakan lengkap.
“Iya, mereka pendaftar pertama di hari ke-2. Dari hasil tim verifikasi kami tadi sudah lengkap, baik dilihat dari aplikasi Silon maupun manual,” pungkasnya.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store