Rantau,kalselpos.com – Dalam upaya meningkatkan kualitas pelatihan sepakbola di Kabupaten Tapin, PSSI Kabupaten Tapin bekerja sama dengan PT Bhumi Rantau Energi (PT BRE) akan menggelar kursus lisensi pelatih sepakbola.
Hal itu disampaikan Ketua PSSI Kabupaten Tapin Rahmadi usai sukses menggelar Turnamen BRE Cup VI U14 Tahun 2024. Senin (25/11/2024)
“Kursus lisensi pelatih bertujuan untuk melahirkan pelatih-pelatih profesional yang mampu mengembangkan potensi atlet sepakbola di berbagai jenjang usia, “ungkap Rahmadi.
Dikatakannya bahwa kursus lisensi ini merupakan langkah penting untuk menciptakan pelatih yang mumpuni, terutama mengingat tingginya minat terhadap sepakbola di daerah tersebut.
“Saat ini, sudah ada sekitar 30 pelatih yang memiliki lisensi profesional, tetapi jumlah ini masih kurang mengingat tingginya permintaan,” ujarnya
Rahmadi menambahkan, materi kursus akan dibagi berdasarkan kelompok usia, mulai dari usia 6 tahun hingga dewasa.
“Dengan adanya pelatihan yang sesuai standar ini, diharapkan kualitas atlet sepakbola di Kabupaten Tapin dapat meningkat dan berkembang dengan baik, “tandasnya.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store