Seluruh SOPD Dikerahkan Bantu Pemadaman Karhutla

Foto : Prokopim Kotim Bupati Halikinnor saat memantau kebakaran lahan di Jalan Pemuda Sampit, Selasa (5/9/2023).(rag) .tks

kalselpos.com -Pemerintah Kabupaten Kotawaringin Timur memaksimalkan upaya pemadaman kebakaran hutan dan lahan. Salah satunya dengan mengerahkan seluruh Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) untuk membantu upaya di lapangan.

Bupati Halikinnor memerintahkan seluruh organisasi perangkat daerah membantu upaya pemadaman kebakaran hutan dan lahan. Caranya yaitu dengan menyiapkan tim berbekal tandon air untuk memasok air kepada petugas pemadam kebakaran sehingga pemadaman bisa dilakukan lebih cepat.

Bacaan Lainnya

Hal itu disampaikan Halikinnor saat meninjau lokasi kebakaran di Jalan Pramuka. Masih maraknya kebakaran lahan menjadi perhatian serius bupati.

“Dalam operasi lapangan untuk pemadaman kebakaran hutan dan lahan di dalam kota Sampit terkendala luas wilayah yang tidak sebanding dengan fasilitas pemadam kebakaran hutan dan lahan,” katanya, Selasa (5/9/2023).

Menurutnya, kebakaran di lahan gambut memerlukan waktu pemadaman yang lebih lama dan membutuhkan air yang lebih banyak, sedangkan sumber air mengering dan jauh dari lokasi kebakaran hutan dan lahan.

Untuk itu perlu upaya cepat sebagai solusi mengatasi kesulitan pasokan air untuk pemadaman kebakaran lahan.

“Untuk itulah saya memerintahkan kepada seluruh organisasi perangkat daerah membantu menyuplai air kepada petugas pemadam kebakaran hutan dan lahan yang sedang memadamkan api,” pungkas Halikinnor.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait