BANJARMASIN, kalselpos.com – Tinggal beberapa hari lagi pelaksanaan hari raya Idul Adha atau yang identik dengan hari raya kurban, Pemerintah kota Banjarmasin melalui Dinas Lingkungan (DLH) mulai memberikan imbauan.
Imbau itu adalah kembali kepada masyarakat mau pun panitia kurban di Banjarmasin agar bisa menggunakan bakul purun.
Wali Kota Banjarmasin, Ibnu Sina menyampaikan pengguna bakul purun bertujuan untuk mengantikan kegunaan kantong plastik sebagai pembungkus daging kurban yang akan dibagikan.
“Kita setiap tahun nya sudah memberikan imbauan kepada masyarakat maupun panitia kurban,” ujar Ibnu Sina, Kamis (22/06/23) sore kemarin.
Dengan itu Pemko Banjarmasin juga membagikan bakul purun ada sekitar 1.500 bakul purun yang dibagikan ke seluruh tempat ibadah muslim yang ada di Kota Seribu Sungai.
“Dimana setiap panitia kurban mendapatkan pembagian sekitar 100 purun bakul,” ungkapnya.
Ibnu Sina juga mengingatkan masyarakat khususnya panitia kurban agar tidak membuat jeroan, darah dan kotoran dari hewan kurban sembarang. Apalagi sampai ke sungai.
Alangkah baiknya lanjut orang nomor satu di Kota Banjarmasin itu, limbah hewan kurban dikubur ke dalam tanah saja.
“Jangan di lempar ke sungai karena itu akan mencemari lingkungan kita,” tegasnya.
Sementara itu, Kepala DLH Kota Banjarmasin, Alive Yoesfah Love mengatakan sebagai upaya untuk memotivasi masyarakat lainnya agar terbiasa tidak menggunakan kantong plastik untuk membungkus terutama pada momen Hari Raya Idul Adha.
“Kami mencoba untuk memotivasi masyarakat agar bebas kantong plastik pada saat ibadah kurban,” terangnya.
Namun, upaya pembagian bakul purun dengan maksud untuk bebas penggunaan kantong plastik tak membuahkan hasil yang maksimal seperti yang diharapkan.
Hingga ia tak menampik, masih ada panitia kurban yang menggunakan kantong plastik sebagai pembungkus daging kurban.
“Ada yang berubah ada yang tidak karena persoalan ini sudah mengarah kesadaran individu masing-masing. Tapi kami berharap kesadaran masyarakat sendiri untuk peduli lingkungan,” tandasnya.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store