Wabup Syamsuri Arsyad Hadiri Anniversary MAN 2 HSS

MEMBERIKAN - Kepala Sekolah MAN 2 HSS Muhammad Amin memberikan nasi tumpeng kepada yang Wabup HSS Syamsuri Arsyad.(Kominfo)-Wabup Syamsuri Arsyad Hadiri Anniversary MAN 2 HSS

Kandangan, kalselpos.com – Wakil Bupati (Wabup) Hulu Sungai Selatan (HSS), Syamsuri Arsyad menghadiri syukuran Anniversary ke -31 Madrasah Aliyah Negeri (MAN) 2 HSS dengan tema “Maju Bersama, Hebat Semua”, Kamis (26/1).

Syukuran Anniversary ditandai dengan pemotongan nasi tumpeng oleh Kepala Sekolah MAN 2 HSS Muhammad Amin yang diserahkan kepada Wabup HSS Syamsuri Arsyad, dan Kepala Kementerian Agama Kab HSS Muhammad Yamani dan Ketua Komite MAN 2 HSS Bahrani.

Bacaan Lainnya

Wabup Syamsuri Arsyad mengatakan, di MAN 2 ini sangat banyak kenangannya, yang sejak tahun 1992 sudah melatih pramuka bersama alumni untuk membangun HSS.

“Ketika ke MAN 2 ini saya banyak teringat kenangan-kenangan dalam suasana indah, sewaktu memberikan pembinaan kepramukaan bersama alumni,” ujar Wabup Syamsuri Arsyad.

Dikatakan Wabup, ditengah persaingan dunia pendidikan yang ada, pendidikan berbasis keagamaan menjadi sebuah alternatif, namun juga menjadi sebuah pilihan prioritas bagi orang tua dan murid.

Wabup mengajak kepada para guru dan siswa MAN 2buntuk belajar teknologi sebagai mata pelajaran, untuk wujudkan jiwa yang mampu berinovasi dalam pekerjaan, dan menjadi pemuda-pemudi sehat dan kuat yang disenangi Allah dan Rasullulah.

“Saya yakin MAN 2 ke depan akan menjadi bagian sejarah, yang muridnya nanti bisa melahirkan banyak pejabat dan orang-orang sukses,” ujar Wabup Syamsuri Arsyad.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait