Banjarmasin, Kalselpos.com – Anggota Komisi IX DPR RI, Hj Mariana telah menerima keluhan dari orang tua murid dan peserta didik di SMP 24 Banjarmasin untuk menu Makan Bergizi Gratis (MBG) yang diduga rasa masam (kurang enak), khususnya di menu hari Jumat tanggal 10 Januari 2025 lalu.
Menu itu berupa telur, bihun, sayur, pisang dan susu kemasan tanpa nasi.
Melihat fenomena ini benar atau tidaknya, pihaknya melakukan evaluasi besar – besaran terhadap program presiden Prabowo Subianto tersebut
“Ya mungkin ini hanya skala kecil deri sekian masalah di lapangan, namun apapun itu pasti akan dievaluasi, terutama bagi penyedia jasa, ” ucapnya, Jumat (10/1) pekan lalu.
Ia menambahkan, sejauh ini pihaknya masih mengumpulkan sejumlah data di Kalsel sekolah mana saja pelaksanaan MGB ini mengalami masalah, karena pihaknya ingin kebenaran.
Jadi jangan sampai ada yang disembunyikan, karena makan siang gratis untuk peserta didik (pelajar) harus higienis, sehat dan enak memenuhi kaidah kesehatan bagi tubuh, jelasnya.
“Ya kami akan telusuri dan menyampaikan temuan SMP 24 ini ke Fraksi Gerindra di DPR RI,” tambah Hj Mariana.
Sementara itu, Wakil Kepala Sekolah SMP 24 Banjarmasin, A Yani menyanggah adanya menu berasa masam, karena sejak Senin sampai sekarang, sebanyak 830 peserta didik senang mendapatkan MBG tersebut.
Jadi belum ada keluhan masalah makanan mereka waktu makan dan ditanya, enak apa tidak, semua menjawab enak.
Terlepas itu semua, penyedia jasa katering wajib menyiapkan ahli gizi sekaligus memantau setiap hari menu yang disajikan.
“Bahkan hari ini tadi saya ikut makan dan menu hari ini tidak masalah dari segi rasa, ” sanggahnya.
Menurut Yani, pihak sekolah sangat bersyukur dengan adanya MBG, ini sangat membantu siswa yang kurang mampu.
Secara pribadi, dia
menyampaikan, ke siswa misal terdapat makanan disajikan tidak sesuai dengan selera, maka bisa diberikan kepada teman kamu yang lain.
Intinya pihak sekolah sangat mendukung dengan adanya makan bergizi gratis ini, tegas A Yani.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store