Sampit, kalselpos.com – Bupati Kotawaringin Timur (Kotim) Halikinnor meninjau secara langsung Jembatan Sapihan, Kelurahan Samuda Kota, Kecamatan Mentaya Hilir Selatan yang saat ini kondisinya sudah rusak dan perlu perbaikan, Sabtu (22/6/24).
Peninjauan tersebut menanggapi keluhan warga terkait jembatan berkonstruksi kayu ulin itu jika terus digunakan, terlebih jika dilewati mobil dikhawatirkan kerusakan bertambah parah bahkan bisa patah atau ambruk.
Sementara keberadaan Jembatan Sapihan cukup penting karena menghubungkan Kelurahan Basirih Hilir dan Samuda Kota sebagai akses aktivitas masyarakat sehari-hari.
“Saya minta masyarakat bisa memahami, sementara ini saat melewati jembatan berhati-hati dulu sampai nanti kita perbaiki. Paling tidak fungsional dulu karena memerlukan kayu ulin dan sekarang cukup langka maka perlu waktu mendapatkannya,” kata Halikinnor.
Halikinnor menjelaskan pihaknya akan mengkaji apakah nantinya akan membangun ulang jembatan itu dengan konstruksi yang sama, yaitu menggunakan kayu ulin, atau diganti dengan konstruksi beton.
Panjang jembatan jni sekitar 25 meter. Jika akan dibangun ulang menggunakan beton maka konstruksi jembatan yang akan dibangun menjadi 30 meter.
Saat ini jika membangun ulang dengan konstruksi beton, biayanya sekitar Rp12 miliar. Namun jika dibangun tahun depan, maka biaya diperkirakan membengkak menjadi Rp13 miliar hingga Rp14 miliar karena setiap tahun harga material bangunan selalu naik signifikan.
Jika anggaran daerah nantinya mencukupi, menurut Halikinnor, dia lebih memilih membangun ulang jembatan itu dengan konstruksi beton. Tujuannya agar mampu menahan beban berat serta konstruksi lebih kuat sehingga jembatan bisa digunakan dalam jangka waktu lama.
“Saat ini kita carikan ulin dulu kita perbaiki sementara itu supaya bisa tetap fungsional. Kabarnya (ulin) masih bisa didapat di daerah hulu, tapi ini juga akan dikordinasikan dulu dengan pihak berwajib supaya jangan sampai malah melanggar aturan,” pungkas Halikinnor.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store