Pemkab Balangan Gelar Rapat Koordinasi Implementasi Pelaksanaan Innova Belanja Cil

Teks foto Bupati Balangan ,H.Abdul.Hadi,memberikan arahan disela Rakor Implementasi Innovasi belanja Cil.(kurnadi)

Paringin, kalselpos.com-Pemerintah Kabupaten Balangan melalui Bappeda Litbang Kabupaten setempat mengelar rapat koordinasi tentang implementasi pelaksanaan Innovasi belanja Cil( Belanja, Pedagang dan jasa kecil).

 

Bacaan Lainnya

 

Kegiatan berlangsung di Aula Benteng Tundakan Sekretariat Daerah Kabupaten Balangan Jumat (10/11) ini dibuka dan dipimpin langsung Bupati Balangan, H. Abdul Hadi.

 

Sementara itu kegiatan ini juga dihadiri para pejabat Pemerintah Kabupaten Balangan diantaranya Kepala Bappeda litbang Rahmadi Yusni, Direktur Rumah Sakit Datu Kandang Haji Balangan, dr. Sudirman, Sekretaris Dewan, H. Tamberin ,Bambang Mulyadi Plt Kadisparpora dan turut berhadir Kapolres Balangan AKBP.Riza Muttaqim Kejari Paringin, Pajar Gurindro.

 

 

 

Dalam kesempatan ini Bupati Balangan H.Abdul Hadi memberikan arahan diantaranya menyangkut program CIL atau belanja pedangan jasa kecil yang telah menjadi Innovasi Bappeda Litbang Balangan, tentang belanja para ASN lingkungan Pemerintah Kabupaten Balangan yang belanja untuk keperluan pribadi.

 

 

“Para ASN di Bappeda Litbang berjumlah 32 orang yang belanja pada (2/11) tercatat Rp. 11.234.000 ,” ujarnya.

 

 

Lebih lanjut H.Abdul Hadi memaparkan apalagi kalau seluruh ASN yang berjumlah 1017 dari 22 SKPD dan 8 kecamatan, berbelanja sebulan sekali Rp 250 ribu, maka uang yang beredar berjumlah Rp.254.350.000.

 

” Tentunya dapat memberikan keuntungan bagi para pedagang Balangan yang menjual berbagai kebutuhan sehari – hari para ASN

harapan kita bersama Innovasi ini menjadi acuan bagi ASN untuk berbelanja di pasar – pasar atau pedagang di Kabupaten Balangan,” bebernya.

 

 

H. Abdul Hadi meminta jajaran Pemerintah Kabupaten Balangan untuk dapat melakukan study banding ke daerah yang APBDnya tinggi.”Kita bisa pelajari dan gali potensi kita yang bisa menghasilkan peningkatan APBD kita,”pungkasnya.

 

 

Pada kesempatan ini Kepala Bappeda Litbang, Rahmadi Yusni menambahkan, sangat berterimakasih sekali kepada bapak bupati yang telah memberikan kesempatan untuk melakukan persentasi program Innovasi Cil atau belanja pedagang dan jasa kecil dengan tujuan para ASN tidak membelanjakan dananya keluar Balangan.

 

“Dan program Innovasi ini berjalan sesuai yang kita harapkan.Sehingga kita bisa menambah APBD dari sektor pajak,” tandasnya.

 

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait