Lagi-lagi Sungai Martapura tercemar Eceng gondok

Teks foto : Sungai Martapura Banjarmasin tercemar akibat dipenuhi tanaman eceng gondok.

BANJARMASIN,kalselpos.com– Sungai Martapura Banjarmasin beberapa hari belakangan ini, kembali dicemari banyaknya tumbuhan Eceng gondok, Senin (30/10/23). Hingga transportasi sungai ikut terganggu.

Salah satu warga pengguna transportasi sungai, Muhidin mengaku, eceng gondok ini sangat mengganggu aktivitas di jalur sungai.

Bacaan Lainnya

“Ya jelas terganggu, bahkan tadi sempat terkena roda kelotok saya,” ujarnya, kepada wartawan Kalselpos.com.

Melihat banyaknya eceng gondok yang terbawa arus air, lantas ia pun harus ekstra hati-hati mengendarai perahunya.

“Tadi dari Muara Anjir, sudah nampak telihat eceng gondok hanyut. Jadi harus hati-hati, sempat roda kapal terlilit eceng gondok ini,” ujarnya.

Ia pun berharap, ada tindakan dari pemerintah untuk menghalau atau membersihkan eceng gondok dari sungai.

“Di Sungai Martapura Banjarmasin ini sudah sering terjadi, maka kami berharap kepada pemerintah bisa menyelesaikan permasalahan eceng gondok maupun pampangan tersebut,” tandasnya

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait