Gerak Cepat, Bhabinkamtibmas Polsek KPL Evakuasi Warga yang Sakit

Bhabinkamtibmas Polsek KPL Banjarmasin, Bripka Noor Ajiansyah, SH membantu membawa warga yang sakit ke Rumah Sakit, Selasa (27/06).(hafidz)

Banjarmasin, kalselpos.com – peduli dengan wilayah binaannya Bhabinkamtibmas Pelabuhan Trisakti, Sebagai sosok Polisi sebagai pelindung, pengayom dan pelayan masyarakat sehingga harus senantiasa peduli dan mau serta mampu untuk membantu warga masyarakat yang sedang mengalami permasalahan, sehingga dapat diantisipasi terjadinya hal-hal yang tidak diinginkan.

Seperti halnya yang dilakukan Bhabinkamtibmas Polsek KPL Banjarmasin, Bripka Noor Ajiansyah, SH yang membantu Warganya yang sakit ke Rumah Sakit, Selasa (27/06).

Bacaan Lainnya

Dengan sigapnya, Bripka Noor Ajiansyah, SH mengevakuasi dan memberikan pertolongan kepada warga bernama Sutoyo Kalimanjoro (45 Tahun) warga Angke Tambora Jakarta Barat.

Kemudian setelah mendapatkan pertolongan warga tersebut kemudian dilakukan evakuasi ke rumah sakit untuk mendapatkan perawatan lebih lanjut.

Sementara, Kapolsek KPL Banjarmasin Kompol Aryansyah, SIK, MH mengatakan menyampaikan apresiasi dan dukungannya atas kepedulian serta jiwa sosial tulus ikhlas anggotanya yang membantu warga mengalami permasalahan.

“Untuk kedepannya kepedulian tersebut harus terus ditingkatkan sehingga semakin tercipta kedekatan antara Polisi dan masyarakat karena Polisi adalah abdi masyarakat,” pungkasnya.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait