Kotabaru, kalselpos.com – Seorang pria berinisial Su (32), warga Desa Pantai Baru, Kecamatan Kelumpang Selatan, Kotabaru berhasil diamankan petugas Polsek Kelumpang Selatan, karena kedapatan membawa Narkotika jenis sabu.
Kapolres Kotabaru melalui Kasat Resnarkoba setempat, AKP Nur Alam SH MH mengatakan, tersangka pelaku berhasil diamankan petugas di tepi jalan Desa Sungai Nipah, Kecamatan Kelumpang Selatan, pada Rabu (3/8) petang, sekitar pukul 18.30 Wita.
Penangkapan bermula dari laporan masyarakat saat petugas Polsek melakukan patroli rutin di wilayah hukum Polsek Kelumpang Selatan, di mana diduga sering menggunakan ‘barang haram’ Narkotika jenis sabu.
Mendengar laporan dan informasi tersebut, petugas Polsek langsung mencari tersangka yang dianggap pengguna ‘barang haram’ itu.
“Selang berberapa saat tepatnya sekitar pukul 18.30 Wita, Su
berhasil diringkus dan amankan oleh anggota polsek,” terang AKP Nur Alam.