Kotabaru, kalselpos.com – Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edy Setyawan S.E didampingi Perwira Staf Potensi Maritim dan Babinpotmar berkunjung Kebalai Kelompok Nelayan Flamboyan binaan Pangkalan TNI-AL yang berada di Desa Semayap Kecamatan Pulau Laut Utara, Minggu (3/7) sore untuk bersilaturahmi pada kelompok nelayan.
Selain bersilaturahmi Danlanal juga memberikan sosialisasi terkait dengan kelengkapan yang harus ada dikapal nelayan diatas 10 GT serta menghibau kepada para nelayan perahu kecil kelompok Flamboyan agar tetap menjaga kekompakan, melaut dengan dibekali alat komunikasi dan alat keselamatan mengingat cuaca diperairan Kotabaru yang sering berubah – ubah.
Dikesempatan itu Danlanal Kotabaru Letkol Laut (P) Edy Setyawan mengatakan, dalam menyambut HUT Lanal Kotabaru ke -25 pada bulan Juli ini tentunya ada banyak kegiatan yang diprogramkan untuk para nelayan.
“Tentunya semua ini butuh dukungan dari para nelayan agar program-program dari Lanal Kotabaru dapat berjalan dengan baik dan juga betmanfaat bagi para nelayan,” ucap Danlanal.
Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com