Banjarmasin,Kalselpos.com – Antusias pecinta catur di kota ini memang tak perlu diragukan lagi, setiap pertandingan selalu meriah dan membludak.
Seperti gelaran turnamen catur cepat 15 menit Aran Cup II yang digelar klub Langkah Ghaib dan Percasi Kota Banjarmasin yang diikuti sebanyak 82 peserta dari berbagai daerah, diantaranya Kota Banjarbaru, Kabupaten Barito Kuala, hingga Kabupaten Tabalong yang berlangsung di bawah jembatan Banua Anyar Kota Banjarmasin dari tanggal 15-16 februari 2025.
Peserta turnamen catur cepat yang disponsori oleh Aran ini awalnya ada lebih dari 260 peserta yang mendaftar, namun dibatasi hanya 82 peserta saja mengingat kondisi dan situasi yang ada.
Turnamen catur cepat ini menggunakan sistem Swiss 9 babak. Diikuti oleh pecatur pemula hingga 5 pecatur bergelar master atau pecatur tingkat Nasional.
Menariknya hingga babak ke 5 turnamen ini, pecatur PWI Kalsel Muhammad Lutfi Darlan peraih medali emas beregu Porwanas Jatim dan Porwanas Kalsel, mampu bersaing dengan para pecatur Master di kejuaraan catur cepat kali ini. Dari 5 babak catur cepat se-Kalimantan Selatan ini Lutfi Darlan hanya menderita 1 kali kekalahan. Hasil ini menempatkannya di posisi 5 besar sementara di kejuaraan tersebut.
Ketua klub Langkah Ghaib yang juga koordinator turnamen, Haji Amir mengatakan, melalui kegiatan ini diharapkan melahirkan bibit-bibit asal Kalsel yang bisa membawa harum nama Banua di kancah Nasional.
“Turnamen ini tujuannya untuk melahirkan atlet-atlet yang ke depan bisa membawa nama harum Banua di kancah Nasional”, ungkapnya.
Sementara itu Aran selaku sponsor tunggal turnamen ini mengatakan, kegiatan ini sebagai ajang silaturahmi antar pecatur dan wujud nyata untuk terus menjaga kekeluargaan antar warga Banjarmasin.
“Pertama-tama, kami keluarga besar Alumni Polimarim Makassar yang berdomisili di Banjarmasin ingin menjalin hubungan silaturahmi khususnya para pecatur yang ada di Banjarmasin. Dengan kegiatan ini sebagai wujud nyata tindakan kami Alumni AMI Makassar untuk terus menjaga kekeluargaan antar warga Banjarmasin”, ungkapnya.
Aran menambahkan, lokasi yang menjadi tempat turnamen catur cepat ini dibuat secara legal dan berizin. Selain menggelar turnamen, tempat ini bisa juga untuk kegiatan yang lainnya.
“Banyak keunggulan di tempat kami. Tempat ini diolah legal atau bersurat izin, penerangan bisa memakai lampu solar cell tenaga matahari, bisa juga untuk usaha jual beli atau operational lainnya”, tambahnya.
Klub Langkah Ghaib setiap minggunya rutin menggelar turnamen tepatnya di bawah jembatan Banua Anyar, samping museum Wasaka. Dan dalam beberapa bulan sekali kembali diadakan turnamen dengan skala besar dan terbuka untuk umum dengan berbagai hadiah yang menarik.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store