Diskominfosandi Barut Terima Kunjungan DPRD HSS

Teks foto: Kepala Diskominfosandi Barut H. Mochamad Ikhsan (dua kanan) saat menerima kunjungan anggota DPRD Kabupaten HSS, Selasa (12/11) di Muara Teweh. (Ist)(kalselpos.com)

Muara Teweh, kalselpos.com – Dinas Komunikasi, Informatika dan Persandian (Diskominfosan) Kabupaten Barito Utara (Barut) Provinsi Kalimantan Tengah menerima kunjungan DPRD Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Provinsi Kalimantan Selatan, Selasa (12/11/2024) di Muara Teweh.

Kunjungan ini dalam rangka mengetahui tata kelola Sistem Pemerintahan Berbasis Elektronik (SPBE) yang telah dilakukan oleh Pemkab Barut.

Bacaan Lainnya

Ketua DPRD Kabupaten HSS, H. Akhmad Fahmi SE mengatakan kunjungannya bersama rombongan ini
untuk mengetahui lebih konkrit langkah-langkah yang telah dilakukan Pemkab Barut khususnya Diskominfosandi Barut dalam menjalankan proses digitalisasi.

Menurutnya SPBE telah mendorong pemerintah menuju transformasi tata kelola pemerintahan yang akuntabel, transparan, dan efisien. Sehingga seluruh pemerintah daerah berlomba-lomba menuju pencapaian tersebut tentunya dengan melakukan berbagai inovasi seperti yang telah dilakukan oleh Pemkab Barut.

Akhmad kembali mengatakan bahwa Kabupaten Barut telah berhasil melaksanakan SPBE dengan baik. “Kenapa kita nggak ke Banjarmasin, karena saya lihat kita memiliki kesamaan problem topografi dalam mengentaskan titik blankspot internet desa. Dan Barito Utara tampaknya berhasil mengentaskan problem tersebut,” terangnya.

Sementara Kepala Diskominfosandi Barut H. Mochamad Ikhsan, AKS yang didampingi Kepala Bidang e-Government Barut Dr. Munawar Khalil, ST, MT menyambut baik kedatangan rombongan DPRD HSS.

“Keterlibatan seluruh komponen terutama DPRD untuk mendorong pemerintah melaksanakan digitalisasi ini termasuk kunci utama. Karena kalau jalan masing-masing prosesnya akan semakin sulit,” kata Ikhsan.

Disamping ingin mengetahui proses, teknis, dan bentuk kerjasama dengan operator internet service provider (ISP) yang mengelola internet desa, DPRD HSS juga menanyakan proses penganggaran yang dilakukan.

Sebab anggaran adalah komponen utama dalam melaksanakan proses digitalisasi. Paradigma anggaran infrastruktur yang selama ini berfokus kepada bangunan, jalan, dan jembatan telah bergeser ke infrastruktur internet dan digital.

“Saya akan meminta Dinas Kominfo Hulu Sungai Selatan segera datang ke Dinas Kominfosandi Barito Utara untuk teknis selanjutnya. Mengenai anggaran tentu kami dari DPRD akan dorong dan support. Karena digitalisasi ini sudah nggak bisa ditawar-tawar lagi,” kata Fahmi.

Usai kunjungan Fahmi menyampaikan ucapan
terima kasih karena telah disambut dengan baik, dan telah mendapatkan struktur informasi yang cukup untuk dilanjutkan nantinya.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait