Barabai,kalselpos.com – Anggota Satuan Polisi Pamong Praja dan Pemadam Kebakaran (Satpol PP dan Damkar) Kabupaten Hulu Sungai Tengah (HST) mengikuti pelatihan kesamaptaan.
Acara pelatihan itu di buka Penjabat Sementara (Pjs) Bupati HST H Faried Fakhmansyah diwakili Staf Ahli Bidang Administrasi Umum H Ahmad Syariani Effendi di Halaman Kantor Bupati HST, Jum’at (8/11/2024).
Dikatakan Ahmad Syariani, bahwa Satpol PP dan Damkar memiliki tugas dalam menjaga ketertiban umum, keamanan, dan kenyamanan masyarakat.
Sehingga sudah seharusnya latihan ini dilaksanakan sebagai upaya meningkatkan kesiapan dan profesionalisme anggota Satpol PP dan Damkar.
“Karena mereka memiliki tugas menjaga keamanan, ketertiban dan keselamatan masyarakat di HST,” ucapnya.
Selain itu, anggota Satpol PP dan Damkar tidak hanya mempunyai kewajiban dalam menjaga situasi tetap kondusif, tapi juga memilki tugas dalam penyelamatan saat terjadi bencana kebakaran.
Menurut dia, keberhasilan dalam menjalankan tugas bukan hanya diukur dari keberanian dan kekuatan fisik saja, tetapi juga dari rasa empati, ketulusan, dan kemampuan bekerja sama.
“Mudah-mudahan pelatihan ini memberikan manfaat dan para peserta mendapatkan ilmu sehingga dapat melaksanakan tugas dengan maksimal,” pungkasnya.
Diketahui, anggota Satpol PP dan Damkar HST yang mengikuti pelatihan kesamaptaan sebanyak 139 peserta.
Sedangkan untuk pelatih dari TNI dan Polri serta Pejabat Esselon II dan III Dinas Satpol PP dan Damkar HST.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store