Pemkab Kotabaru gelar Pawai Obor dan Upacara Taptu

Teks: Pawai obor dan Upacara Taptu dalam rangka memperingati HUT proklamasi kemerdekaan RI ke-78 tahun 2023 yang berlangsung di halaman kantor Bupati, Rabu (16/08/2023) malam.

Kotabaru, kalselpos.com – Pemerintah Kabupaten Kotabaru kembali gelar acara tahunan salah satunya adalah pawai obor dan upacara Taptu dalam rangka memperingati HUT proklamasi kemerdekaan RI ke-78 tahun 2023 yang berlangsung di halaman kantor Bupati, Rabu (16/08/2023) malam.

Upacara Taptu kali ini diikuti oleh seluruh SKPD dan pelajar dan dihadiri oleh Bupati dan Wakil Bupati Kotabaru, Ketua DPRD, Forkopimda serta Kepala SKPD. Upacara kali ini dipimpin oleh Danlanal Kotabaru Letkol Laut Hapsoro A.Purbaningtyas,SH,MPm,CHRMP.

Bacaan Lainnya

Upacara diawali dengan penyalaan obor oleh Danlanal Kotabaru sebagai inspektur upacara kepada perwakilan yang membawa obor
dilanjutkan dengan penyalaan obor kepada semua pasukan.

Danlanal kotabaru melepas pasukan pawai obor dimulai dengan grup marching band dengan rute yang dilalui di mulai dari siring laut menuju ke jalan H.Agusalim, Pangeran Diponegoro, Pangeran Hidayat, jalan Suryagandamana dan menuju ke jalan Putri cipta sari finish siring laut.

Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store

Pos terkait