Sukses Melaksanakan Porprov XI, KONI Syukuran dan Silaturahmi bersama Wabup HSS

SILATURAHMI- Wabup HSS Syamsuri Arsyad syukuran dan silaturahmi dengan KONI dan penanggung jawab venue Porprov XI.(Kominfo)/ kalselpos.com

Kandangan, kalselpos.com – Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) gelar syukuran dan silaturrahmi dengan para penanggung jawab venue Pekan Olahraga Provinsi (Poprov) XI Kalimantan Selatan (Kalsel), Senin (5/12) di Gedung Pramuka.

Syukuran dan silaturahmi digelar sebagai wujud rasa syukur atas keberhasilan dalam pelaksanaan Porprov XI Kalsel dan Kabupaten HSS keluar sebagai juara umum.

Bacaan Lainnya

Syukuran dan silaturahmi dihadiri Wakil Bupati (Wabup) HSS Syansuri Arsyad, Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten HSS Efran Ketua Umum Kabupaten HSS Rahmat Hidayat dan Sekretaris Umum KONI Kabupaten HSS Mahyuni.

Ketua KONI Kabupaten HSS Rahmat Hidayat mengucapkan terima kasih kepada Pemerintah Daerah (Pemda) atas dukungan yang telah diberikan kepada KONI menjalankan tugas.

“Terima kasih atas dukungan Pemda, sehingga pelaksanaan Porprov berjalan dengan lancar dengan hasil juara umum,” ucapnya.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga dan Pariwisata Kabupaten HSS Efran berharap syukuran dan silaturahmi yang dilaksanakan jangan menjadi titik ahir, tetapi harus berlanjut di masa mendatang.

“Karena kegiatan ini sangat baik dilaksanakan sebagai ajang silaturahmi,” ujar Efran.

Sementara itu, Wabup HSS Syamsuri Arsyad mengucapkan terima dan merasa bangga kepada seluruh penanggung jawab venue atas kinerja luar biasa, sehingga HSS mencapai sukses penyelenggaraan, dan sukses prestasi.

Wabup memberikan memberikan semangat kepada seluruh penanggungjawab venue, agar merampungkan Laporan Pertanggungjawaban (LPJ) tepat waktu, mengingat sampai saat ini baru 40 persen yang telah menyerahkan laporan.

“Tuntaskan tiga sukses. Sukses penyelenggaraan, prestasi dan admistrasi,” ujar Wabup Syansuri Arsyad.

Sport.kalselpos.com

Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait