Paringin, kalselpos.com– Dinas Kependudukan dan Pencatatan Sipil (Disdukcapil) Kabupaten Balangan berhasil meraih dua penghargaan yaitu Juara 1 dan Juara 3 dalam Lomba Inovasi Balangan (Bailang) Tahun 2022.
Penghargaan diserahkan langsung oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan H Sutekno pada kegiatan upacara HUT Korpri pada tanggal 29 November 2022 lalu.
Inovasi “Dik Jamila Me-WA” (Di Kampung Saja, Kami Melayani Melalui Whatsapp) memperoleh nilai tertinggi pertama dalam ajang lomba inovasi yang diselenggarakan oleh Bappedalitbang Kabupaten Balangan.
Kemudian inovasi “Direkam di Sekolah, Sweet Seventeen, KTP-ku Datang” memperoleh nilai tertinggi ketiga.
Kepala Disdukcapil Kabupaten Balangan Hifziani mengatakan, enggan berpuas diri lantaran telah mendapatkan penghargaan dari Bupati. Justru, penghargaan ini harus menjadi pengingat untuk mempertahankan kinerja secara optimal. Bahkan, menjadi cambuk agar bisa meningkatkan pelayananan yang diberikan.
“Karena penghargaan bukan tujuan, tapi itu sebagai pendorong untuk kita bisa berkinerja lebih baik lagi. Melalui penghargaan itu, bisa melihat tolak ukur dari pencapaian kinerja kita dalam memberikan layanan terbaik kepada masyarakat dalam bidang administrasi kependudukan. Istilahnya, pelayanan yang membahagiakan masyarakat,” ujar Hifziani.
Hifziani mengungkapkan, kata kunci menghadirkan kebahagian tersebut, yakni dengan memberikan layanan yang cepat dan mudah. Di antaranya, yakni Disdukcapil terus mengoptimalkan pelayanan administrasi kependudukan dan pencatatan sipil secara daring.
Pandemi Covid-19 yang dimulai awal tahun 2020 menjadi pemicu hadirnya inovasi Dik Jamila Me-WA. Meskipun dilakukan pembatasan layanan tatap muka, namun jumlah permohonan layanan administrasi kependudukan justru meningkat jika dibandingkan tahun-tahun sebelumnya karena kemudahan layanan melalui aplikasi whatsapp.
“Kami akan terus menciptakan inovasi-inovasi baru demi membahagiakan masyarakat,” pungkasnya.
Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com