kalselpos.com – Beredarnya video pencoretan di sebuah mushala oleh orang tak dikenal menjadi viral di media sosial (medsos).
Dalam video itu nampak dinding di dalam mushala penuh coretan dengan pilok warna hitam dengan berbagai macam tulisan,
Saya kafir, Saya anti Islam, Saya Anti Khilafah, Islam tidak di Ridhoi.
Tidak hanya sampai disitu, orang yang tak dikenal itu juga melakukan tindakan perobekan dan pencoreran Alquran dan menggunting sajadah.
Dikutip dari berbagai media kejadian itu terjadi pada Selasa (29/09/2020) siang menjelang salat Ashar dan disebutkan
mushala itu adalah Mushala Darussalam, Perum Villa Elok RT 5/8 Kelurahan Kutajaya Kecamatan Pasar Kemis Kabupaten Tangerang, Banten.
Selanjutnya menurut informasi permasalahan tersebut sudah di tangani oleh pihak Polsek Pasar Kemis untuk pengusutan lebih lanjut.
Barang bukti yang ditemukan di mushala, Alquran yang di coret-coret, potongan Alquran yg di sobek-sobek, potongan sajadah yang di gunting, kaleng pilok bekas menyemprot tembok.
Dan untuk coretan dinding sudah di hapus oleh pengurus mushala dengan menggunakan tiner.
kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional
Download aplikasi kalselpos.com versi android kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com
Penulis: Dari berbagai sumber
Editor: Bambang CE