Kadangan, kaselpos.com– Bunda Anak Usia Dini (PAUD) Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) Tata Syafrudin Noor, menghadiri
kegiatan Apresiasi Bunda PAUD tingkat Nasional tahun 2025, Kamis (13/11/2025) di The Sultan Hotel dan Residence, di Jakarta.
Bunda PAUD Kabupaten HSS Tata Syafrudin Noor, mengatakan kegiatan Apresiasi Bunda PAUD tingkat Nasional diselenggarakan oleh Kementerian Pendidikan Dasar dan Menengah, melalui Direktorat Jenderal Pendidikan Anak Usia Dini, Pendidikan Dasar, dan Pendidikan Menengah.
“Kegiatan tersebut sebagai bentuk penghargaan bagi para Bunda PAUD atas dedikasi dan kontribusinya dalam mendukung kebijakan nasional Wajib Belajar Satu Tahun Prasekolah,” ujar Tata Syafrudin Noor.
Menurutnya, kegiatan Apresiasi Bunda PAUD tingkat Nasional tersebut, untuk membangun semangat generasi emas bangsa, dan sosok-sosok PAUD di seluruh Indonesia dalam satu ruang inspirasi.
Dalam acara tersebut, digelar beragam kegiatan yang digelar secara meriah dan penuh smeangat, diantaranya penampilan drama musikal bertema “Setahun Awal, Bekal Sepanjang Hayat”, penayangan video inspiratif peran Bunda PAUD, hingga penyerahan penghargaan kepada Bunda PAUD inovatif dan dedikatif dari berbagai tingkatan wilayah.
“Alhamdulillah, pada kegiatan tersebut, Bunda PAUD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Fathul Jannah Muhidin berhasil meraih Penghargaan Apresiasi Bunda PAUD Tahun 2025 kategori Wiyata Dharma Utama,” ujar Tata Syafrudin Noor.
Bunda PAUD Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) Fathul Jannah Muhidin, mengatakan capaian ini menjadi kebanggaan tersendiri bagi Banua.
“Keberhasilan ini tidak terlepas dari kerja sama dan dukungan kuat para Bunda PAUD kabupaten/kota se-Kalsel, termasuk dari Kabupaten HSS, yang telah bersinergi dan konsiten mengerjakan PAUD di daerah,” ujarnya.
Penghargaan tersebut diserahkan oleh Selvi Ananda Gibran Rakabuming Raka selaku Istri Wakil Presiden RI yang dihadiri Acara puncak turut dihadiri oleh Menteri Pendidikan Dasar dan Menengah.
Baca berita kalselpos lainnya, silahkan download Aplikasi Kalselpos.com di play store





