Progres apik Penjaga Gawang Barito Putera

Penjaga gawang Barito Putera, Aditya Harlan dan Joko Ribowo berlatih serius dibawah arahan pelatih kiper Luis Fernando Vitorino.Jaelani Hasan(kalselpos.com)

BANJARMASIN, kalselpos.com – Hajatan Piala Presiden 2022 menjadi momentum pembuktian ketangkasan penjaga gawang Barito Putera. Dari total 5 laga yang dilakoni, Laskar Antasari hanya kebobolan 2 gol.
Baik Joko Ribowo maupun Aditya Harlan sama-sama menunjukkan performa yang patut diacungi jempol pada perhelatan pra-musim tersebut.

Dari total 4 laga yang dilakoni, Joko Ribowo berhasil mencatat 18 penyelamatan krusial. Sedang satu laga milik Aditya Harlan dihiasi dengan 5 penyelamatan krusial.

Bacaan Lainnya

Torehan impresif tersebut praktis mendapat apresiasi dari pelatih kiper Barito Putera, Luis Fernando Vitorino. Menurutnya, torehan itu merupakan hal positif ditengah minimnya masa persiapan.

“Saya sangat senang dengan kemajuan penjaga gawang kami karena saya hanya memiliki 4 minggu untuk persiapan. Berkat pelatihan intensif, mereka berhasil menonjol. Ada 5 tim kuat yang kami lawan dan mereka hanya menerima 2 gol, statistik yang mengesankan untuk sejarah klub,” ucapnya.

Luis mengamini bahwa perhelatan Piala Presiden ini merupakan langkah awal persiapan dan persaingan Barito Putera sebelum mengarungi kompetisi resmi. Ajang itu dimanfaatkan sebagai wahana untuk mengevaluasi sejauh mana perkembangan tim dan mempersiapkan skuad jelang bergulirnya Liga 1 yang dijadwalkan Kick off akhir bulan ini.

“Di Piala Presiden, saya memilih untuk merotasi kiper karena semua berada di level teknis yang sama. Semua penjaga gawang kita siap, dan ini penting karena saya punya waktu sebelum liga dimulai,” tambahnya.

Pos terkait