Banjarmasin, kalselpos.com – Jajaran redaksi Kalsel Pos menggelar silaturahmi di kantor kalselpos, di jalan Sultan Adam, Kelurahan Sungai Miai, Kecamatan Banjarmasin Utara, Jumat (29/04/22) petang.
Kegiatan yang dibalut dengan agenda buka puasa bersama ini dihadiri oleh pimpinan dan para karyawan di semua divisi yang ada di Kalsel Pos.
Owner Kalselpos, H Muhammad Lutfi Darlan mengatakan, agenda ini merupakan upaya untuk mempererat silaturrahmi dan rasa kekeluargaan di internal media itu sendiri.
“Agenda ini diharapkan bisa menumbuhkan semangat dan membentuk tim solid, kompak, sinergis, serta saling mendukung demi kemajuan Kalselpos,” ucapnya.
Sementara itu, Pimred Kalsel Pos, SA Lingga menuturkan, buka puasa bersama ini sebagai ajang silaturahmi pimpinan dan karyawan Kalsel Pos.
Diutarakannya, meskipun satu kantor namun jarang sekali rekan-rekan karyawan bisa berkumpul bersama apalagi dengan karyawan yang berbeda divisi.
“Buka puasa bersama ini jadi momentum kita untuk menjalin silaturahmi antar sesama karyawan,” ungkapnya
Namun, dalam pelaksannya pihaknya menjalankan protokol kesehatan seperti pakai masker dan jaga jarak.
“Karena ini masih pandemi tidak semua karyawan bisa berhadir, namun semua divisi ada perwakilannya yang menghadiri buka puasa bersama ini,” tandasnya.
Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com