Muscab Pramuka, Bupati Fikry Minta Pengurus Baru Membuat Program yang Menyentuh

SAMBUTAN- Bupati HSS Achmad Fikry memberikan sambutan pembukaan Muscab Gerakan Pramuka Kabupaten HSS.(Sofan) (kalselpos.com)

Kandangan, kalselpos.com – Kwartir Cabang (Kwarcab) Gerakan Pramuka Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS) menggelar musyawarah cabang (Muscab), untuk memilih pengurus baru periode 2022-20027, yang digelar di Gedung Pramuka, Selasa (11/1).

WAWANCARA- Bupati HSS Achmad Fikry wawancara usai membuka Muscab Gerakan Pramuka Kabupaten HSS.(Sofan)(kalselpos.com)

Muscab Gerakan Pramuka dibuka Bupati HSS Achmad Fikry yang dihadiri Ketua Harian Korda Kalsel Muhammad Ruslan.

Bacaan Lainnya

Ketua Kwarcab Gerakan Pramuka Kabupaten HSS Syamsuri Arsyad mengatakan, dalam pelaksanaan muscab ada tiga agenda, yakni penyampaian pertangungjawaban, pemilihan formatur untuk menetapkan Ketua terpilih, dan pembuatan dan penyusunan program.

Dikatakan Syamsuri, sebagaimana yang disampaikan pak bupati, majelis pembimbing cabang (mabicab) dapat menghasilkan yang menjadi daya tarik, karena ke depan tantangan pramuka akan banyak pilihan alternatif generasi di luar kepramukaan.

“Jadi, ke depan pramuka harus mampu berkolaborasi dan kompetitif, untuk kemajuan pramuka,” ujar Syamsuri Arsyad.

Sementara itu, Bupati HSS Achmad, berharap program pramuka ke depan dapat menyentuh, menjadi daya tarik dan minat anak-anak muda menjadi anggota pramuka, yang sentralnya di sekolah-sekolah.

Dikatakan bupati, dirinya sangat bangga menjadi anggota Pramuka sejak Sekolah Dasar (SD), Sekolah Menengah Pertama (SMP), dan Sekolah Menengah Atas (SMA) sudah menjadi anggota pramuka. “Seandainya saya tidak masuk Pramuka, mungkin tidak bisa jadi bupati seperti sekarang ini,” ujar Bupati Fikry.

Menurut bupati, roh semangat pramuka itu rela berkorban, rela menolong orang, dan nilai-nilai tersebut perlu dipupuk dan dilestarikan. “Sesibuk apapun sebagai anggota pramuka kita harus punya waktu untuk membesarkan pramuka,” ujar Bupati Fikry.
Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait