Masuki Tiga besar, penentuan Sekdako Banjarmasin tunggu KASN

Ibnu Sina(kalselpos.com)

Banjarmasin, kalselpos.com – Hasil seleksi lelang terbuka posisi jabatan Sekretaris Daerah (Sekda) Banjarmasin sampai saat ini telah memasuki Tiga besar yang ditetapkan oleh Tim Panitia Seleksi (Pansel). Wali Kota Banjarmasin H Ibnu Sina mengaku, masih menunggu persetujuan dari Komisi Aparatur Sipil Negara (ASN).

Dari data diterima, tiga besar pilihan oleh Tim Panitia Seleksi (Pansel) hasilnya sudah diserahkan kepada Wali Kota, Ibnu Sina, yakni Ikhsan Budiman Staf Ahli Bupati Tanah Bumbu, Iwan Fitriady Kepala Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak, serta Taufik Rivani Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga.

Bacaan Lainnya

“Kita masih menunggu Komisi Aparatur Sipil Negara (ASN), apa kita langsung datangi ke Jakarta. Selama ini Selama ini kan cuma masuk lewat aplikasi saja,” ujar Ibnu Sina, Senin (13/09/21).

Menurutnya, setelah persetujuan ini diterima, pihaknya bersama Wakil Walikota Arifin Noor bisa menunjuk siapa Sekda yang terpilih dari Tiga besar kandidat yang diusulkan.

Begitu juga nantinya untuk izin melantik, pihaknya bakal menyampaikan kembali ke Gubernur Kalsel, Komisi ASN, hingga Kemendagri.

“Selama ini kan masa pendemi Covid-19 masih berlangsung, tetapi kita tetap menunggu kabar dari KASN, ” tandasnya.

Berita lainnya Instal Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait