Update Banjir Satui : Dinkes Tanbu turunkan Tim Medis di Pengungsian Banjir

Warga Desa Sinar Bulan yang terdampak banjir setelah diungsikan di gedung SMPN 4 Satui.(ist)

Batulicin,kalselpos.com – Banjir Satui akibat meluapnya sungai Satui, Kecamatan Satui, Kabupaten Tanah Bumbu (Tanbu) Kalimantan Selatan mengakibatkan 6 Desa disekitaran bantaran sungai tersebut terendam air hingga 30 – 80 Cm.

Bacaan Lainnya

Dinas Kesehatan (Dinkes) Tanbu pagi tadi Jumat (14/5) menurunkan Tim Medis untuk membantu penanganan kesehatan masyarakat yang terdampak banjir akibat meluapnya sungai Satui dari curah hujan yang cukup tinggi.

Disampaikan H. Setia Budi selaku Kepala Dinas Kesehatan Tanbu melalui pesan singkatnya kepada kalselpos.com bahwa pihaknya mengirimkan tenaga medis dengan jumlah 3 Puskesmas sekitar kecamatan setempat untuk memback up kesehatan di pengungsian.

“Kami terjunkan 3 Puskesmas untuk memberikan pelayanan kesehatan dan pengobatan di pengungsian Desa Sinar Bulan yang berada di SMPN 4 Desa setempat,” terangnya.

Sejak berita ini diturunkan Tim Medis Dinkes Tanah Bumbu sudah berada di tempat pengungsian Desa Sinar Bulan Kecamatan Satui.

Berdasarkan data dari Camat Satui, Abdul Rahim malam tadi Kamis 13 Mei 2021 saat di hubungi media ini jumlah pengungsi di SMPN 4 Sinar Bulan terdapat 95 jiwa yang berhasil dievakuasi oleh Tim gabungan.

Lantaran waktu sudah malam dan cuaca juga kurang mendukung maka proses evakuasi dilanjutkan pada hari ini.

kalselpos.com: Berita Terkini Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

 

Pos terkait