Sambut Ramadan, Warga Desa Bumi Asih pasang Lampu Hias

Warga Desa Bumi Asih, Kecamatan Kelumpang Selatan, Kabupaten Kotabaru, menyambut datangnya bulan suci Ramadan dengan memasang lampu hias di sepanjang jalan desa.

Kotabaru, kalselpos.com – Ada banyak cara dalam menyambut bulan Ramadhan. Salah satunya adalah Warga Desa Bumi Asih, Kecamatan Kelumpang Selatan, Kabupaten Kotabaru, menyambut datangnya bulan suci Ramadan dengan memasang lampu hias di sepanjang jalan desa.

Lampu hias sudah terpasang kurang lebih 8 Hari selama bulan Ramadhan ini, tempat pemasangan lampu memakai bambu sebagai penyanggahnya. Sehingga di sepanjang jalan menjadi terang.

Bacaan Lainnya

Seperti yang terlihat di bulan ramadhan tahun ini diwaktu malam hari di Desa Bumi Asih, Kecamatan Kelumpang Selatan, Kabupaten Kotabaru. Pada bulan suci ini, di sepanjang jalan dan berbagai sudut desa, dipenuhi lampu hias yang sangat indah dan terlihat meriah.

Gemerlap lampu dan hiasan tersebut menyebar di gang-gang kampung di Desa Bumi Asih. Kemeriahan itu merupakan bentuk kreativitas dan kekompakan masyarakat warga dalam menyambut bulan suci ramadhan.

“Setiap bulan ramadhan, warga Desa Bumi Asih, menghias depan rumah mereka dengan lampu hias beraneka warna dan corak. Mereka rela mengeluarkan uang sebesar Rp 120.000 untuk menyemarakkan bulan ramadhan ini,ini semua berkat warga bumi asih” kata Supardi Kepala Desa Bumi Asih, Selasa (20/4/21).

pemandangan lampu hias di sepanjang jalan yang jarang dilakukan di Desa Lainnya di kelumpang selatan itu membuat salah satu warga desa tetangga kagum melihatnya.

“Luar biasa, Desa Bumi Asih sangat indah pada saat bulan ramadhan, selain dihiasi dengan lampu hias beraneka ragam, juga warga di sini ramah-ramah,” ujar Muliadi warga sukamaju.

Menurut muliyadi, Bumi asih kini memang terlihat sangat maju dan berkembang baik dari segi pembangunan ataupun yang lainnya, terlebih pada saat gotong royong, warga bumi asih selalu kompak untuk membangun desanya menjadi lebih baik seperti jyang kita lihat sekarang banyak hiasan seperti kotanya kecamatan kelumpang selatan.

“Dibawah kepemimpinan bapak Supardi perubahan desa Bumi Asih semakin terlihat jelas, terlebih saat gotong royong warga selalu kompak, apalagi melewati desa bumi asih saat malam, sungguh indah ibarat kota Kecamatan kelumpang selatan ada di Bumi Asih,”ucap Muliyadi.

kalselpos.com: Berita Terkini Kabar Terbaru Hari ini

Download aplikasi kalselpos.com  di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

 

 

Pos terkait