Martapura, kalselpos.com-Abdul Karim (15), seorang santri Pondok Pesantren Darussalam yang dilaporkan tenggelam di Sungai Martapura hingga kini belum juga ditemukan. Pencarianpun masih terus dilakukan oleh tim gabungan.
Tim gabungan dari Basarnas Kalsel, BPBD Banjar, beserta relawan sudah berupaya keras menyisiri Sungai Martapura untuk mencari korban, namun belum juga mendapatkan hasil.
Selain keruhnya air, derasnya arus sungai juga menjadi kendala yang harus dihadapi tim saat mencari korban.
“Ya, tim terus berupaya untuk mencari korban. Do’akan saja semoga cepat ketemu,” ujar Hakim, salah seorang relawan, Minggu (4/4)
Diketahui, Abdul Karim dinyatakan tenggelam di perairan Sungai Martapura pada Sabtu (3/4/21) siang kemarin saat ia bersama tiga temannya sedang mencuci di pinggir sungai, tepatnya di dekat asramanya yang ada di Desa Antasan Senor Ilir, Kecamatan Martapura Timur, Kabupaten Banjar.
kalselpos.com: Berita Terkini Kabar Terbaru Hari ini
Download aplikasi kalselpos.com versi android kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com
Penulis:fahmi de musfa
Editor:wandi