Pelaksanaan Vaksinasi di Tapin sesuai petunjuk pemerintah pusat

Kadinkes Kabupaten Tapin Alfian Yusup saat perlihatkan berita acara kedatangan vaksin

Rantau, kalselpos.com – Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes) Kabupaten Tapin, Alfian Yusuf menyampaikan sasaran untuk vaksinasi Covid-19 dosis kedua a dilakukan sebanyak 370 orang.

Hal demikian disampaikan Kepala Dinas Kesehatan (Kadinkes)Tapin Alfian Yusuf. “Pelaksanaan vaksinasi Covid 19 ini adalah pemberian vaksin dosis kedua setelah sebelumnya 14 hari tahap pertama pada 8 maret 2021,”ujarnya.

Bacaan Lainnya

Vaksinasi untuk dosis kedua ini dilakukan kepada para Kepala Satuan Organisasi Perangkat Daerah (SOPD) dan Forkopimda. Kedatangan vaksin pada Rabu kemarin sekaligus dibarengkan pemberian vaksin untuk dosis pertama yang diperuntukkan jajaran karyawan dan staf di 4 SOPD lingkungan Pemkab Tapin terdiri dari BPBD, Bappelitbang, Dinas Pendapatan dan PUPR.

“Pelaksanaan vaksinasi Covid-19 ini sesuai dengan petunjuk dari pemerintah pusat dan jatah dosis vaksin yang diberikan ke daerah, “pungkasnya.

Untuk memutus mata rantai Covid-19 warga, Wajib memakai masker, Wajib menjaga jarak dan menghindari kerumunan dan Wajib mencuci tangan dengan sabun.

kalselpos.com: Berita Terkini Kabar Terbaru Hari ini

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis : dillah
Editor : muliadi

#Satgascovid19
#ingatpesanibu
#pakaimasker
#jagajarak
#jagajarakhindarikerumunan
#cucitangan
#cucitanganpakaisabun

 

Pos terkait