Banjarmasin, kalselpos.com – Anggota Komisi III DPRD Provinsi Kalsel, H. Agus Mawardi menghimbau kepada masyarakat pengendara motor roda dua dan empat agar berhati hati dan menjaga jarak melintasi naik oprit jembatan Handil Bakti ketika didepannya ada truk angkutan barang karena potensi mobil bermuatan berat bisa saja tak sanggup menanjak sehingga membahayakan pengguna jalan dibelakangnya
“Ya bagi pengendara dibelakang truk agar berhati hati,” ujar Agus kepada kalselpos.com, Selasa (23/03)
Ia menambahkan, kepada seluruh pengguna jalan agar meningkatkan kesabarannya ketika berada dijalan saling menghargai sesama pengguna jalan sehingga rasa aman dan nyaman bisa dirasakan, namun demikian tentu sangat memahami dengan intensitas kesibukan masyarakat baik mau berangkat kerja dan pulang setelah beraktifitas terutama ketika melintasi perbatasan Handil Bakti dan Cemara Banjarmasin
“Kepada paman dan acil-acil banyak bersabar semoga kemacetan jalan ini cepat berakhir,” ucap pria ramah ini.
Lanjut Politisi PKB ini, kami melihat memang kebanyakan pengendara roda dua ini banyak yang kurang sabar dan tidak sedikit saling salip menyalip antar pengguna jalan sehingga ini rawan terjadinya kecelakaan lalulintas.
kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional
Download aplikasi kalselpos.com versi android kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com
Penulis: Sidik
Editor: Bambang CE
Red : berkomentarlah yang bijak.!!
penulis komentar bertanggung jawab atas akibat hukum yang ditimbulkannya.