Banjarmasin, ,kalselpos.com – Adanya varian baru virus Covid-19 yang bermutasi menjadi Corona B117, sejumlah rumah sakit di Kabupaten, sudah mempersiapkan dan mempelajari hal tersebut secara terus menerus.
Hal tersebut ditegaskan langsung oleh Direktur Rumah Sakit Umum Daerah, H Boejasin, dr Isna Farida, saat dikonfirmasi Kalselpos, Rabu (17/03) Siang.
Menurut dr Isna, proses perkembangan virus Covid-19 yang saat ini sedang melanda, masih sangat dinamis, karena disetiap waktunya ada saja hal-hal baru.
“Setiap waktu pihak RSUD H Boejasin, selalu mempelajari dan menyiapkan hal-hal yang berkaitan dengan Virus Covid-19, sehingga akan mempermudah upaya penanganannya, ” Terangnya.
Dijelaskannya, persiapan hal-hal yang berkaitan dengan virus ini, salah satu hal yang terpenting adalah dalam upaya penangan, karena virus yang masuk sudah bermutasi.
“Selain upaya penanganan, ruangan-ruangan khusus pastinya juga sudah kami siapkan jauh-jauh hari, karena virus Covid-19 yang sudah bermutasi pasti berbeda dengan sebelumnya, ” Ucap Dirut yang dikenal Ramah dengan awak media itu.
Sementara itu, Direktur RSUD Ratu Zalecha Martapura dr. H. Tofik Norman Hidayat, menegaskan bahwa pihaknya juga siap melakukan pelayanan dengan prosedur yang baru.
“Intinya Kami siap melayani dengan prosedur baru apabila ada protap penanganan yang diperbaharui, kapanpun itu, ” Singkatnya.
kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional
Download aplikasi kalselpos.com versi android kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com
Penulis:hafiz
Editor:wandi
Kebijakan Redaksi kalselpos.com
Redaksi berhak menghapus dan atau menutup komentar yang dinilai tidak etis.
Penulis Komentar tidak etis bertanggung jawab penuh atas akibat hukum yang ditimbulkannya