Taat Pajak, Pengelola Hotel-Restoran Diberi Reward ‎

MENYERAHKAN- Bupati Kabupaten HSS, Achmad Fikry didampingi Wakil Bupati Syamsuri Arsyad, menyerahkan reward kepada taat wajib pajak.(Sofan)

Kandangan, kalselpos.com– Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Hulu Sungai Selatan (HSS), melalui Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah setempat memberikan reward bagi pengelola hotel, restoran dan pajak bumi dan bangunan (PBB) taat dan tepat membayar pajak.

Reward taat pajak diserahkan langsung oleh Bupati Kabupaten HSS, Achmad Fikry, didampingi Wakil Bupati Syamsuri Arsyad, di Gedung Pramuka, Kamis (25/2).

Bacaan Lainnya

Kepala ‎Badan Pengelola Keuangan dan Pendapatan Daerah ‎Kabupaten HSS, Nanang Fahruraji Muhammad Noor, mengatakan penghargaan diberikan kepada tiga jenis pajak, yakni hotel, restoran dan PBB. “Tujuan memberikan reward untuk memberikan penghargaan kepada mereka yang taat dan tepat waktu membayar pajak,” ujarnya.

Dijelaskannya, penilaian untuk pajak hotel dan restoran yang dinilai terdiri dari hotel 11 wajib pajak ‎dan 160 wajib pajak dan untuk PBB yang menjadi peserta 11 Kecamatan‎ dalam kegiatannya mengelola pajak di wilayahnya masing-masing.

“Metode penilaian hotel dan restoran kesesuaian tarif dan ketepatan laporan. Dan untuk PBB berdasarkan jumlah target dan jumlah wajib pajak serta waktu pelunasan,” ujarnya.

Sementara itu, Bupati Kabupaten HSS, Achmad Fikry, mengatakan pajak adalah salah satu sumber pendapatan daerah yang Kabupaten HSS sebagai Kabupaten yang otonom berhak mengatur dan mengurus rumah tangga sendiri, termasuk mencari pendapatan sendiri.

Dikatakan bupati, Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (APBD) Kabupaten HSS sebesar 1,3 lebih itu sebagian besar dibantu pemerintah pusat dan provinsi dan pajak daerah.

“Terima kasih kepada pengelola hotel dan restoran ‎yang aktif menyetorkan pajak kepada daerah. Insya Allah kedepan kita akan lengkapi dengan mesin untuk orang bayar pajak hotel dan restoran,” ujar bupati.

Bupati menghimbau kepada pengelola hotel dan restoran untuk terus melakukan pemungutan pajak kepada pengunjung yang datang ke hotel dan makan di restoran. “Jangan takut untuk memungut pajak, yang bayar mereka pengelola hanya memungut,” ujarnya.


Penulis : Sofan

Pos terkait