Angka Covid melonjak, Koramil 1004-09/Sampanahan lakukan penyemprotan Disinfektan

Penyemprotan disinfektan di wilayah Kecamatan Sampanahan seperti Masjid Al-Falah Desa Gunung Batu Besar, Pasar dan tempat umum. 

Kotabaru, kalselpos.com – Untuk menekan lonjakan penyebaran virus Covid-19 di Kabupaten Kotabaru khususnya di wilayah Kecamatan Sampanahan, Koramil 1004-09/Sampanahan terus gencar-gencarnya melakukan sterilisasi dan sosialisasi dalam rangka pelaksanaan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) di kecamatan ini, Jumat (12/2) kemarin.

Bacaan Lainnya

Dandim 1004/Ktb Letkol Inf Roy Fakhrul Rozi, S.E, M.Pol melalui  Danramil 1004-09/Sampanahan Letda Inf Nyoman mengatakan, kegiatan ini dilakukan untuk menekan penyebaran Covid-19 dengan cara sterilisasi dengan melakukan penyemprotan disinfektan seperti Masjid Al-Falah di Desa Gunung Batu Besar, Pasar dan tempat-tempat umum yang sering terjadi kerumunan.

“Dalam kegiatan ini kita bersama-sama, Kapolsek, Puskesma dan warga masyarakat setempat melaksanakan penyemprotan Disinfektan,” ucap Letda Nyoman.

Selain melaksanakan penyemprotan lanjutnya, juga dilakukan edukasi dan penegakan disiplin protokol kesehatan serta memberikan masker pada warga yang kedapatan tidak mengenakan masker.

“Hal ini kita lakukan agar masyarakat selalu taat dan patuh melaksanakan protkes Covid-19 dengan menerapkan 5M ( Memakai masker, Mencuci tangan, Menjaga jarak, Menjauhi kerumunan dan Menjaga mobilitas) dengan tujuan untuk terhindar dari Covid-19 serta memutus mata rantai penyebarannya,” ungkap dia.

“Saya berharap semoga kita semua terbebas dari pandemi Covid-19 saat ini dan kembali dalam kehidupan normal sedia kala,” pungkasnya.

Penulis : Muliana
Editor : Aspihan Zain

Pos terkait