Henny Rangkul UMKM jual produk secara Online di Tengah Pandemi,

: Penjualan produk di tengah pandemi secara online.(ilustrasi)

Banjarmasin, kalselpos.com – Para Pelaku Usaha Mikro, Kecil dan Menengah (UMKM) diharapkan mampu bertahan dengan memanfaatkan situasi pasar yang sedang berubah di tengah pandemi Virus Corona (Covid-19).

Salah satu influencer di Kota Banjarmasin, Henny Etzelina berinovasi dengan membuat salah satu aplikasi yang bernama Neopedia.

Bacaan Lainnya

“Aplikasi yang saya buat ini untuk merangkul seluruh pelaku UMKM yang ada di Kalimantan Selatan (Kalsel) untuk memudahkan mereka menjual produknya secara online. Karena Covid-19 terus merebak,”tuturnya baru – baru ini.

Disampaikannya, bagi para pelaku UMKM yang ingin bergabung di aplikasi yang sudah luncurkan itu tidak ada pungutan biaya. “Niat saya cuma untuk membantu, karena saya juga pelaku UMKM, mudahan aplikasi ini jadi solusi bagi para pelaku UMKM,” ucap wanita berparas cantik yang juga berprofesi sebagai MC itu.

Untuk memutus mata rantai covid warga Wajib memakai masker, Wajib menjaga jarak dan menghindari kerumunan dan Wajib mencuci tangan dengan sabun

#satgascovid19 #ingatpesanibu #ingatpesanibupakaimasker #ingatpesanibujagajarak #ingatpesanibucucitangan #pakaimasker #jagajarak #jagajarakhindarikerumunan #cucitangan #cucitangandengansabun

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis : Hafiz
Editor : Muliadi

Kebijakan Redaksi kalselpos.com
Redaksi berhak menghapus dan atau menutup komentar yang dinilai tidak etis.
Penulis Komentar tidak etis bertanggung jawab penuh atas akibat hukum yang ditimbulkannya

Pos terkait