Pemkab HSS Pantau Penataan Pasar Terpadu‎ ‎

MEMANTAU- Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Achmad Fikry bersama Wakil Bupati, Syamsuri Arsyad, meninjau perluasan Pasar Terpadu.(Kominfo)

Kandangan, kalselpos.com – Guna memastikan kenyamanan pedagang kali lima (PKL) berjualan, Bupati Kabupaten Hulu Sungai Selatan (HSS), Achmad Fikry bersama Wakil Bupati, Syamsuri Arsyad, meninjau perluasan Pasar Terpadu, di Jalan HM Yusi, Kandangan, Jumat (11/12/2020).

‎Kepala Dinas Perdagangan Kabupaten HSS, Sudiono mengatakan, perluasan Pasar Terpadu dilakukan pemasangan paving block di semua areal pasar, yang akan di tempat PKL-PKL dengan pembatasan atau sekat-sekat.

Bacaan Lainnya

“Pemasangan ‎paving block dilakukan dengan menyesuaikan data yang ada,” ucapnya pada awak media.

‎Sementara itu, Bupati Kabupaten HSS, Achmad Fikry, mengatakan, jumlah PKL yang cukup banyak dan sangat perlu mendapatkan perhatian, agar mereka bisa berjualan lebih nyaman.

“Pemasangan paving block dan jika sudah selesai akan diatur ada jalur berdagang dan jalur masuknya,” ujarnya.‎

Menurut Bupati, perluasan areal pasar bagi PKL diharapkan menerapkan protokol kesehatan dengan mengatur jarak antara pedagang,‎ sebagai upaya mencegah penularan Covid-19 yang masih terjadi.

“Saya minta, upaya-upaya yang dilakukan pemerintah ini bisa ditaati oleh masyarakat. Kita butuhkan kerjasama yang baik antara pemerintah dan masyarakat,” harapnya.

Ia menjelaskan, Pasar Terpadu ini secara bertahap akan terus dibenahi dalam upaya memberikan tempat berdagang yang lebih nyaman.

“Tapi pembenahan pasar ini harus mendapat dukungan dari para pedagang serta masyarakat. Apapun yang dilakukan oleh pemerintah itu kata kuncinya ada di masyarakat, jadi masyarakat harus mematuhi apa yang sudah ditentukan pemerintah,” pungkas Bupati.

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis : Sofan
Editor : Zakiri

Pos terkait