Bappeda Balangan gelar Kegiatan Rembuk Stunting

PESERTA- Para peserta rembuk Stunting yang digelar Bappeda Balanan di Aula Benteng tundakan Kantor Bupati Balangan Rabu (18/11) .( Kurnadi)

Paringin, kalselpos.com– Badan Perencanaan Pembangunan Daerah( Bappeda) Balangan ,mengelar kegiatan rembuk Stunting untuk membangun komitmen dan kebijak arah strategi percepatan penurunan Stunting di Kabupaten Balangan .
Kegiata rembuk stunting ini dilaksanakan pada Rabu (18/11) di Aula Benteng Tundakan Sekretariat Daerah Kabupaten Balangan yang dibuka oleh Plt Sekda Balangan ,Erwan Mega ,mewakili PLT.Bupati Balangan.H.Syaifuulah.
Turut hadir dalam kegiatan ini antara lain H.Murjani Fauzi Kepala Bappeda Balangan ,selaku pelaksana kegiatan, Kepala Badan PMD Balangan Urai Nur Iskandar Kepala Dinas PU PR Balangan Tuhalus para camat dan kades serta kepala puskesmas se Balangan.
Plt Sekretaris Daerah Kabupaten Balangan ,Erwan Mega disela kegiatan menyampaikan Pada tahun 2021 nanti arah membangun Kabupaten Balangan tetap pada peningkatan kualitas Sumber Daya Manusia( SDM).

Menurutnya membangun SDM tidak bisa hanya mengupayakan sedemikian rupa sehingga generasi sekarang,menjadi generasi yang produktif,inovatif kreatif ,tetapi juga harus diupayakan memiliki pengetahuan kemampuan untuk membangun generasi penerus yang berkualitas .
“Dalam rangka untuk mengurangi angka Stunting di Kabupaten Balangan ,setiap langkah dan aksi harus benar – benar dilaksanakan.Dalam kegiatan rembuk Stunting yang kini kita lakukan sebagian dari upaya kita menuntaskan permasalahan Stunting kita lakukan sungguh – sungguh.seperti apa yang saya sampaikan diawal tadi disini kita berbagi gagasan dan membangun komitmen bersama – sama dari gagasan saudara ,kemudian kita bahas bersama untuk disempurnakan,”ujarnya.

Bacaan Lainnya

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis:kurnadi
Editor:wandi

Pos terkait