Banjarmasin, kalselpos.com – Pemerintah Provinsi Kalimantan Selatan (Pemprov Kalsel) selangkah lagi akan menerima penghargaan bergengsi dari Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi (Kemenpan RB).
Pada tahun ini Pemprov Kalsel kembali mengikuti kompetisi untuk memperebutkan Kategori Outstanding Achievement, dimana kategori ini dikhususkan bagi para pemenang Top 10 pada tahun 2018 dan 2019.
“Berdasarkan hasil penilaian, Kalsel selangkah lagi menuju Outstanding Achievement pada Kompetisi Pengaduan Pelayanan Publik Nasional tahun 2020,” demikian kata Kepala Dinas Kominfo Kalsel, Gusti Yanuar Noor Rifai, Kamis (29/10) siang di Banjarmasin.
Menurutnya, saat ini kompetisi memasuki tahap presentasi dan wawancara yang rencananya bakal digelar pada 9 November secara virtual.
Ditambahkannya, berdasarkan surat Kementerian Pendayagunaan Aparatur Negara dan Reformasi Birokrasi Nomor B/237/PP 03/2020 tentang hasil penilaian evaluasi dokumen kompetisi pengelolaan pengaduan pelayanan publik tahun 2020, Pemprov Kalsel merupakan satu-satunya provinsi yang masuk tahap wawancara.
Seperti diketahui, Pemprov Kalsel telah mengikuti kompetisi Pengaduan Pelayanan Publik untuk ke-3 kalinya, dimana tahun 2018 Pemprov Kalsel masuk dalam Top 25 dan pada Tahun 2019 meraih penghargaan Anggakara Birawa.
Di tempat terpisah, Penjabat Sekda Provinsi Kalsel Roy Rizali Anwar mengucapkan selamat dan apresiasi atas kinerja satuan kerja perangkat daerah di jajaran yang terus memacu prestasi kinerja. Salah satunya dari Dinas Komunikasi dan Informatika.
“Pemprov Kalsel akan terus mendorong SKPD yang berprestasi dan berhasil mengharumkan institusi pemerintahan daerah, baik skala lokal, nasional dan internasional,” terang Sekda Roy, seraya mengucapkan syukur atas prestasi yang diraih Diskominfo.
kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional
Download aplikasi kalselpos.com versi android kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com
Penulis: Anas Aliando
Editor: Bambang CE