Pleno Terbuka DPSHP PPK Kecamatan Kahayan Kuala dihadiri Kapolsek

Kapolsek Kahayan Kuala bersama PPK Kecamatan Kahayan Kuala saat rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan tingkat kecamatan setempat.(Ist)

Pulang Pisau,kalselpos.com – Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) Kahayan Kuala, Kabupaten Pulang Pisau Provinsi Kalimantan Tengah (Kalteng) menggelar Rapat pleno terbuka rekapitulasi Daftar Pemilih Sementara Hasil Perbaikan (DPSHP)
dalam rangka pemilihan gubernur dan wakil gubernur Kalteng Tahun 2020.

Usai rapat pleno terbuka rekapitulasi daftar pemilih sementara hasil perbaikan tingkat Kecamatan Kayahan Kuala Pulang Pisau, siap mendukung pemilu 2020 aman dan damai.(Ist)

Rapat yang berlangsung di Aula Kantor Kecamatan Kahayan Kuala, Jumat (9/10) Pukul 09.00 WIB ini dihadiri Kapolsek Kahayan Kuala Polres Pulang Pisau, Iptu Memet SH MM.

Bacaan Lainnya

Kapolres Pulang Pisau, AKBP Yuniar Ariefianto SH SIK MH melalui Kapolsek Kahayan Kuala, Iptu Memet SH MM menyampaikan semua pihak untuk mematuhi aturan yang sudah ditentukan, agar Pilgub Kalteng tahun 2020 berjalan lancar aman dan kondusif.

Iptu Memet juga mengingatkan karena saat ini masih melaksanakan adaptasi kebiasaan baru, untuk itu dia minta kepada petugas, agar tetap menerapkan protokol kesehatan yang berlaku pada saat di lapangan, yaitu menjaga jarak, mencuci tangan dengan sabun di air yang mengalir dan wajib menggunakan masker.

Kemudian dia menegaskan untuk bersama-sama menjaga keamanan serta kenyaman di lingkungan masing-masing menjelang Pilgub Kalteng 2020, “Perlu diingat juga, masyarakat jangan terpancing dengan isu hoax dan tidak menjadi provokator demi tercipta situasi aman dan kondusif,” pungkasnya.

Adapun hasil rapat pleno terbuka rekapitulasi DPSHP di tingkat PPK Kecamatan Kahayan Kuala disebutkan pemilih baru 57 orang, laki laki 29 dan perempuan 28.
pemilih tidak memenuhi syarat 138 orang, laki – laki 72, Perempuan 66.

Perbaikan data pemilih 97 orang, laki laki 37 dan perempuan 60. Pemilih A.1-KWK 14393 laki laki 7414, dan Perempuan 6979. Jumlah TPS = 47 TPS. Data bersih 14312 laki laki 737 dan perempuan 694.

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis: Iwan Cavalera
Editor: Bambang CE

Pos terkait