Tim KIE Balangan Gandeng Pemerintah Kecamatan Untuk Sosialisasi Protokol Kesehatan Covid-19

H.Nasai Koordinator KIE Kabupaten Balangan.(ist)

Paringin, kalselpos.com-Untuk lebih mengoptimalkan penanganan covid-19 di Kabupaten Balangan Pemkab Balangan membentuk Tim Komunikasi Informasi Edukasi (KIE).

H.Nasai Koordinator KIE Kabupaten Balangan mengatakan, dalam rangka untuk lebih mengoptimalkan dalam pelaksanaan di lapangan tim KIE kini mengandeng Pemerintah Kecamatan terutama untuk program sosialisasi pendisiplinan masyarakat terhadap protokol kesehatan Covid-19.

Bacaan Lainnya

Lebih lanjut H.Nasai yang juga selaku Kepala Dinas Pengendalian Pendudukan dan Keluarga Berencana Balangan ini menyampaikan kerjasama itu tidak lepas lantaran pemerintah setempat lebih mengenal baik kondisi dan karakter masyarakat sehingga mempermudah untuk melakukan kegiatan sosialisasi untuk bersama melakukan pencegahan dan penekanan penyebaran covid-19.

Sementara itu salah Camat Paringin Hadi Suwito mengakui terkait mendapat tugas dari timKIE Balangan.

Diterangkannya, tugas itu untuk melaksanakan program kegiatan sosialisasi yang berhubungan protokol kesehatan covid-19.

“Alhamdulilah sambutan masyarakat cukup bagus terutama diwilayah Kecamatan Paringin,”pungkas Hadi Suwito.

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis:kurnadi
Editor:wandi

Pos terkait