7 Komoditas bahan pokok Terpantau Naik Harga di Pasar Tradisional Marabahan

Kabid Perdagangan Diskoperindag Batola, Surono S.Sos saat merinci sejumlah bahan pokok yang alami kenaikan dan turun di ruang kerjanya, Selasa (22/9/20). (mul)

Marabahan, kalselpos.com – Tujuh komoditas bahan pokok di Pasar tradisional Marabahan, Kabupaten Barito Kuala (Batola) terpantau mengalami kenaikan harga.

Kabid Perdagangan Dinas Koperasi, Perindustrian dan Perdagangan (Diskoperindag) Batola, Surono S.Sos mengatakan ketujuh komoditas itu adalah minyak goreng merk Bimoli 1 liter, Sun Co, Kunci Mas, daging ayam ras, daging ayam kampung, cabe merah biasa dan tomat.

Bacaan Lainnya

“Kenaikan harga tersebut berdasarkan pantauan kami setiap seminggu sekali di pasar tradisional yang ada di Marabahan,” ungkapnya ketika ditemui kalselpos.com diruang kerjanya, Selasa (22/9/2020).

Sejumlah komoditas harga bahan pokok kebutuhan masyarakat yang kami pantau, kendati ada yang naik tetapi ada juga yang bergerak turun.

“Sementara harga bahan pokok kebutuhan masyarakat yang terpantau turun, yakni bawang merah, bawang putih dan ikan asin telang,” pungkasnya.

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis : Muliadi

Pos terkait