Polsek Banama Tingang sosialisasikan cegah Kathutla dan Covid-19

Anggota Polsek Banama Tingang sosialisasikan cegah Kathutla dan Covid-19 kepada warga di desa Bawan.(Ist)

Pulang Pisau, kalselpos.comMenghadapi musim kemarau tahun ini sosialisasi pencegahan dan penanganan kebakaran hutan dan lahan (karhutla) terus di lakukan
Polsek Banama Tingang.

Sosialisasi itu disampaikan Brigpol Joko Susanto Bhabinkamtibmas di Desa Bawan Kecamatan Banama Tingang, Kabupaten Pulang Pisau, Jumat (11/9) pagi.

Bacaan Lainnya

Dalam kesempatan itu Brigpol Joko Susanto juga menyampaikan kepada warga desa Bawan tentang protokol kesehatan karena pandemi Covid-19 masih terjadi.

Kapolres Pulang Pusau AKBP Yuniar Ariefianto, SH SIK MH melalui Kapolsek Banama Tingang Iptu Ivan Danara Oktavian, S.Tr.K, menyampaikan sosialisasi itu bagian dari tugas rutin anggotanya.

“Kami selalu berupaya menumbuhkan kesadaran masyarakat supaya tidak membuka lahan perkebunan dengan cara membakar,” ujar Ivan.

Terlebih dalam situasi pandemi Covid-19 saat ini Ivan mengingatkan, jangan sampai akibat dari karhutla malah memperburuk keadaan.

Ivan juga menghimbau masyarakat pentingnya menerapkan protokol kesehatan dan menjaga kebersihan lingkungan agar tidak terjangkit Virus Corona.

“Mari kita jaga lingkungan kita agar orang-orang yang kita sayangi tidak terkena dampaknya karhutla dan virus Corona,” pesan Ivan.

Penulis: Iwan Cavalera
Editor: Bambang CE

Pos terkait