Bupati Wahid Lantik DPC IPI HSU

PELANTIKAN-Dewan Pengurus Cabang Ikatan Pesantren Indonesia Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) masa khidmat 2020-2025 dilantik dan dikukuhkan. (ist

Amuntai, kalselpos.com – Dewan Pengurus Cabang Ikatan Pesantren Indonesia Kabupaten Hulu Sungai Utara (HSU) masa khidmat 2020-2025 dilantik dan dikukuhkan.

Bacaan Lainnya

Pelantikan dihadiri, Bupati HSU H Abdul Wahid dan Ketua DPRD HSU Almien Ashar Safari, Kepala Kemenag, Ketua MUI HSU, Ketua dewan pengurus wilayah ikatan Pesantren Indonesia Provinsi Kalimantan Selatan di Aula Idham Chalid Amuntai berlangsung Khidmat.

Prosesi pelantikan dan Pengukuhan DPC Ikatan Pesantren Indonesia (IPI) diawali dengan pembacaan surat keputusan kepengurusan DPC dengan membaca Ikrar yang dipimpin Oleh Ketua Harian Dewan Pengurus Wilayah Ikatan Pesantren Indonesia Provinsi Kalsel KH H Abdul Hamid dan dilantik langsung oleh Bupati HSU dan di dampingi Ketua DPRD HSU bersama Ketua IPI Provinsi Kalsel.

Usai itu, dilanjutkan dengan penandatanganan berita acara pelantikan, dan dilanjutkan dengan penyerahan bendera pataka IPI oleh ketua IPI Provinsi kepada Bupati HSU dan dilanjutkan kepada DPC IPI HSU.

Ketua DPC IPI HSU KH Abdul Bari dalam sambutannya, menyampaikan terima kasih kepada Bupati atas bimbingan dan petunjuk sehingga terlaksana proses pelantikan tersebut.

“Kami juga memohon kepada bapak bupati bantulah kami dalam memajukan pesantren di kabupaten kita ini,” ungkapnya.

Ketua IPI Kalsel KH Muhammad Mukri Yunus menerangkan, IPI bukan mengambil peran organisasi lain tetapi saling bersinergi, saling menguatkan, sehingga bisa maju bersama.

Sementara itu, Bupati HSU Abdul Wahid saat memberikan sambutan menyampaikan, melalui momentum pelantikan ini, ia berharap, akan terus terjalin kerjasama dan kebersamaan.

Sehingga dan saling mendukung dalam upaya memajukan dan mengembangkan lembaga pendidikan pesantren yang ada di Kabupaten HSU.

kalselpos.com: Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari ini Banjarmasin Kalimantan Selatan dan Nasional

Download aplikasi kalselpos.com versi android  kami di Play Store : Aplikasi Kalselpos.com

Penulis: adiyat
Editor: wandi

Pos terkait