Satgas TMMD 108 bersama Warga Renovasi Rumah Nenek Guliah

Satgas TMMD 108 Kodim 1005 Marabahan melakukan renovasi rumah tidak layak huni milik nenek Guliah. (ist)

Marabahan,kalselpos.com – Program TNI Manunggal Membangun Desa (TMMD) merupakan bukti nyata kesungguhan TNI bersama rakyat dalam mengimplementasikan kegiatan.

Bacaan Lainnya

Hal demikian diungkapkan Pasiter Kapten Cpl Dwi Suhandiwan. Selain itu ia sebut TMMD 108 Kodim 1005 Marabahan telah banyak memberikan pelajaran berharga.

Menurutnya, betapa penting semangat gotong royong membangun bangsa. Semua bahu membahu untuk memberikan sumbangsih pemikiran, ide dan gagasan serta tenaga.

Melalui program TMMD ini, Tentara dan warga mampu membangun beberapa fasilitas, adapun hasilnya dapat langsung dinikmati oleh masyarakat, salah satunya adalah renovasi terhadap rumah milik nenek Guliah.

Sebelumnya rumah nenek tersebut Rumah Tidak Layak Huni (RTLH). Berkat program TMMD 108 Kodim 1005 Marabahan, saat ini rumah nenek Guliah bakal menjadi rumah layak huni, pembangunannya terus dikejar hingga selesai, sebut Pasiter Kapten Cpl Dwi Suhandiman, Selasa (14/7/20) kemarin.

“Personil yang terlibat dalam rekonstruksi dari Satgas TMMD ke 108 bergotong royong bersama masyarakat untuk menyelesaikan renovasi rumah tersebut, sehingga nenek Guliah mempunyai hunian yang lebih berkualitas dan layak untuk ditempati,” ujar Pasiter.

kalselpos.com : Berita Terkini, Kabar Terbaru Hari Ini Banjarmasin Kalsel Kalimantan Nasional dan Dunia

Penulis : Muliadi

Pos terkait