Prajurit Lanal Kotabaru jalani Tes Samapta Kebugaran Jasmani

Guna mengetahui tingkat  kebugaran jasmani terhadap seluruh prajurit Lanal Kotabaru, Jumat (6/3) tadi seluruh prajurit mengikuti tes kesamaptaan jasmani yang bertempat Stadion Bamega Kotabaru.

KOTABARU, Kalselpos.com – Komandan Pangkalan TNI-AL (Danlanal) Kotabaru Letkol Laut (P) Guruh Dwi Yudhanto, S,S.T melalui Palaksa Lanal Kotabaru Mayor Laut (P) Widi Susanto menyampaikan bahwa, Kegiatan ini merupakan kegiatan rutin yang bersifat periodik serta wajib bagi seluruh anggota TNI.

Bacaan Lainnya

Ia juga menekankan, “agar pelaksanaan ini dijalankan dengan baik sesuai dengan kemampuan prajurit serta utamakan faktor keamanan masing-masing dan jangan memaksakan diri,” ucap Palaksa.

lanjut Palaksa, keseluruhan Prajurit Lanal Kotabaru bahwa kebugaran fisik prajurit akan meningkatkan etos kerja dan dedikasi prajurit dalam melaksanakan tugas dengan optimal.

Lebih jauh dijelaskannya bahwa, kesamaptaan jasmani yang diujikan meliputi tes Samapta “A” dan tes Samapta B untuk Samapta A yaitu lari 12 menit, sedangkan untuk Samapta B meliputi Pull Up, Sit Up, Push Up dan Shuttle Run.

“Tes samapta ini merupakan pelaksanaan program kerja Binjas Lanal Kotabaru semester 1 periode 2020. Selain itu ini adalah merupakan salah satu aksi dalam menjaga stamina dan meningkatkan sistem immune tubuh guna mencegah wabah penyakit yg berkembang saat ini sesuai instruksi Presiden RI,” tandasnya.

Penulis : Muliana
Editor : Aspihan Zain
Penanggungjawab : SA Lingga

baca juga berita lainnya :

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait