Dewan dukung Rencana Pembangunan Embung Air Baku PDAM

KOTABARU, Kalselpos.com – Masih kurangnya ketersediaan air baku yang ada di Kabupaten Kotabaru bagi kebutuhan masyarakat, terutama pada saat musim kemarau tiba. Nah, melihat kondisi tersebut, hari ini tadi Senin (3/2/2020), bertempat diruang rapat gabungan komisi kantor DPRD Kabupaten Kotabaru dilaksanakan hearing antara PDAM, DPRD, instansi terkait dan perwakilan masyarakat guna membahas solusi terbaik dalam penyediaan air bersih di masa yang akan datang.

Baca juga=Dewan dukung Operasi Penertiban Parkir oleh Dishub

Bacaan Lainnya

Rapat langsung di pimpin oleh Ketua DPRD, yang didampingi oleh Wakil Ketua DPRD serta Sekretaris Daerah Kabupaten Kotabaru (Sekdakab).

Sebagaimana penyampaian dari PDAM bahwa, Kabupaten Kotabaru masih kekurangan air baku dan itu pastinya akan berdampak pada penyaluran terhadap pelanggan-pelanggan yang ada.

Ketua DPRD Kotabaru, Syairi Mukhlis mengatakan, kalau hal tersebut menjadi permasalahan tentunya harus bersama-sama mencari solusi terbaiknya agar pada saat musim kemarau nanti masyarakat tidak lagi kesulitan mendapatkan pasokan air bersih.

“Alhamdulillah pada rapat kali ini ada kesepakatan bersama yang dilahirkan, yang mana ada perencanaan di tahun 2021 membangun embung dan itu diharapkan mampu menjawab keresahan masyarakat di saat musim kemarau,” tutur Syairi.

Ditambahkannya, pihaknya komitmen dalam rangka untuk memenuhi kebutuhan air bersih bagi masyarakat Kabupaten Kotabaru, berdasarkan data yang ada keperluan air bersih dalam setiap bulannya kurang lebih mencapai 500 ribu kubik.

“Dengan begitu, kalau perhitungannya terjadi kemarau selama 6 bulan di Kabupaten Kotabaru maka kita memerlukan air baku sebesar 3 juta kubik dan itu menjadi perhatian kita bersama,” jelasnya.

Senada dengan itu, Sekdakab Kotabaru, H Said Ahmad menyampaikan apresiasinya terhadap kalangan anggota DPRD yang pada saat rapat dengar pendapat bersama-sama berkomitmen untuk mengawal perencanaan pembangunan embung di tahun 2021 mendatang.

Baca juga=Dewan dukung Operasi Penertiban Parkir oleh Dishub

“Tentu kita harus mengawal ini dengan baik, dan pihak eksekutif bersama dengan legislatif akan membahasnya nanti agar program ini dapat terealisasi sebagaimana harapan kita bersama,” katanya.

Penulis : Fauzi
Editor : Aspihan Zain
Penanggung jawab : SA Lingga

 

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait