BANJARMASIN, Kalselpos.com – Pelaksanaan tes CPNS yang dilaksanakan oleh Badan Kepegawaian Daerah Provinsi Kalimantan Selatan (Kalsel) di Gedung Idham Chalid Banjarbaru belum lama tadi mendapat perhatian dari Komisi I DPRD Kalsel.
Baca juga=Kunjungan Komisi I DPRD Kalsel Ke Batola Bahas KTP-el
Ketua Komisi I, Hj. Rachmah Norlias didampingi anggota Komisi I Fahrani dan H. Gt. Rosyadi Elmi saat melakukan monitoring, dimana proses seleksi tes CPNS ini secara umum berjalan baik dan lancar. Untuk pelaksanaan tes dengan sistem Computer Assisted Test (CAT) ini para wakil rakyat melihat sudah ada transparansi dan tidak ada lagi istilah titipan-titipan.
“Karena nilainya sudah langsung keluar saat selesai mengikuti tes,” ujar Rachmah Norlias.
Ia menambahkan, dengan transfaransi ini tentu tidak ada lagi saling mencurigai, karena semua peserta seleksi mendapatkan kesempatan yang sama.
” Sistem ini solusi apalagi di era teknologi seperti sekarang,” terang politisi dari Partai PAN ini.
Sementara itu, Kepala Badan Kepegawaian Daerah (BKD) Provinsi Kalsel, Sulkan mengungkapkan, sangat meapresiasi penuh atas kunjungan mitra kerja dari Komisi I ini, apalagi pemanfaatan alat CAT untuk seleksi CPNS ini agar terciptanya transfaransi.
Bukan itu sana BKD saat ini memiliki peralatan CAT berupa laptop sebanyak 200 unit. Yang nantinya dimanfaatkan tidak saja untuk penerimaan tes CPNS akan tetapi juga bisa digunakan untuk pembelajaran dan peningkatan kualitas pegawai negeri.
” Ya alat ini sangat membantu, dan CAT ini juga bisa sebagai sarana peningkatan kualitas pegawai,” terang Sulkan.
Kemudian untuk pembagian waktu tes sendiri ada 5 sesi dimana setiap satu kali tes sebanyak 450 orang peserta yang ikut atau total 2250 orang, dan selama pelaksanaan selama 5 hari saja sudah lebih dari 10.000 peserta yang ikut tes.
Baca juga=Kunjungan Komisi I DPRD Kalsel Ke Batola Bahas KTP-el
“secara umum pelaksaaan tes ini tidak ada kendala, namun di hari pertama terkendala peserta yang lupa bawa KTP yang asli untuk menghindari kasus per’joki’an,” terangnya.
Penulis : Sidik Alfonso
Editor : Aspihan Zain
Penanggungjawab : SA Lingga
Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android kami di Play Store