Kalapas Kelas II B Amuntai Bergeser

AMUNTAI, Kalselpos.com – Wakil Bupati Hulu Sungai Utara (HSU) Hadiri acara Serah terima Jabatan (SERTIJAB) Kepala Kantor Lembaga Pemasyarakatn Kelas II B Amuntai.

Suasana haru dan keakraban mewarnai acara pisah sambut kenal pamit Kalapas Kelas II B Amuntai Hulu Sungai Utara (HSU) Mohammad Yahya, S.H., M.AP yang digantikan Dwi Hartono, A.Md.I.P., S.H.,M.H, di aula Kalapas Kelas II B Amuntai, Senin (27/1) tadi.

Bacaan Lainnya

Baca juga=Bupati HSU Turut Hadiri Puncak HKSN 2019

Wakil Bupati HSU H. Husairi Abdi, Lc dalam mengatakan, selama Yahya memimpin kepala Lapas disini, boleh dikatakan aman dalam pelaksanaan, pembinaan selaku kalapas kelas II B Amuntai ini.

“Tentunya keakraban ini harapan kita baik dalam pembinaan di lapas ini dan juga hal hal lain perlu kita tingkatkan lagi, sebab apa yang kita lakukan apalagi dengan deklarasi kinerja disini tentunya apa yang akan kita lakukan selama di dunia ini yang terbaik untuk pengabdian kita kepada tuhan yang maha esa Allah SWT, semoga apa yang kita lakukan menjadi amal ibadah kita nantinya, ” katanya.

Sementara itu, Kalapas yang lama Mohammad Yahya menyampaikan, dirinya bertugas di HSU, Sekitar 2 tahun 1 bulan 27 hari.” Saya selama di Amuntai Alhamdulillah instansi terkait khusunya pemerintahan daerah selalu memberikan respon positif dalam rangka pembinaan warga binaan dan saya juga berterima kasih selama ini pak bupati kita dan wakil bupati selalu merespon kepada kami untuk pembinaan, ” cetusnya.

Adapun yang kini galakkan adalah pesantren dan yang mana saling bantu dengan pemerintah daerah dan juga instansi lainnya, termasuk kepolisian, kejaksaan maupun DPRD saling koordinasi.

Sementara itu, Kalapas Baru Dwi berharap kedepannya, untuk lebih ditingkatkan program – program pembinaan di lapas ini, “Tentunya dalam kesempatan ini juga saya memohon ijin untuk bergabung di Forkopimda kab.HSU ini, mohon bimbingannya dan arahan,” jelasnya.

Sekadar diketahui, Mohammad Yahya meninggalkan Kalapas kelas II B Amuntai untuk menempati jabatan Sebagai Kalapas Kelas II B Tanjung Kabupaten Tabalong.

Sedangkan Dwi Hartono menggantikan Mohammad Yahya yang sebelumnya menjabat sebagai Kalapas kelas II B tanjung Redeb Kabupaten Berau Kaltim.

Baca juga=Bupati HSU Turut Hadiri Puncak HKSN 2019

Acara Serah terima Jabatan ini juga dihadiri oleh Dr. subianta mandala selaku Kepala Divisi Pelayanan Hukum & HAM Kantor Wilayah Hukum & HAM Provinsi Kalimantan Selatan, Wakil Bupati HSU, Dandim 1001 Amt/blgn, Kapolres HSU, Unsur Forkopimda kab. HSU, Ketua Baznas HSU, Kepala Cabang BRI Kab.HSU.

Penulis: adiyat
Editor: wandi
Penanggung Jawab: SA Lingga

 

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait