Tim ADB bersama Dirjen Cipta Karya Kementrian PUPR tinjau Proyek NUSP 2

KUALA KAPUAS, Kalselpos.com – Tim Projeck Review Mission (ADB Loan 3122 INO) Program Neighboardhood Upgrading and Shelter Project Phase 2 ( NUSP2) tahun 2019 di kabupaten Kapuas, meninjau lokasi perumahan relokasi dari bantaran sungai jalan Kapuas Kuala Kapuas, ke lokasi perumahan baru Berkat Makmur, Kelurahan Selat Utara, Rabu (4/12) pukul 13.00 Wib.

Baca juga=Tenaga Honor Satpol PP Damkar Kapuas di Uji Kesamaptaan

Perwakilan ADB, Naning Mardiniah mengungkapkan, sangat mengapresiasi pencapaian yang telah dilakukan pihak pengembang, dan berharap semua akan dihuni secara penuh oleh warga yang direlokasi.

“Semoga Pemerintah Kabupaten Kapuas, selalu mendukung program demi kesejahteraan rakyat,” harap Naning Mardiah.

Maria Susana Natalestari ST MT, satuan kerja yang menangani perumahan untuk relokasi ini menyebutkan, jumlah rumah yang telah dibangun sebanyak 100 unit, yang lagi dibangun 65 unit, sisanya 35 unit, masih diusulkan.

“Pembangunan perumahan NSD sudah dimulai 2018 lalu,” jelas Maria Susana yang sebelumnya Kabid Cipta Karya Dinas PUPRPKP Kapuas.

Wakil Bupati Kapuas, Drs Nafiah Ibnor MM, menghimbau masyarakat yang tinggal di bantaran sungai di jalan Kapuas, yang merupakan lingkungan padat dan terkesan kumuh, supaya segera mau menempati perumahan yang sudah disediakan pemerintah.

“Lingkungan rumahnya bagus, sangat layak dan aman, tidak ada alasan untuk tidak menempati rumah ini, sebagai wujud perhatian pemerintah,” ujar Wakil Bupati Kapuas.

Plt Kadis PUPRKP Kapuas, Teras STMT mengatakan, seiring hari bakti PUPR, bersama dengan ADB, pengembangan perumahan dirjen Cipta Karya Kementrian PUPR, perwakilan dari propinsi, dan rombongan lainnya, maka dilakukan peninjauan lokasi Perumahan NSD.

“Hanya Kabupaten Kapuas, di Kalimantan Tengah yang mendapatkan proyek ini. Ini merupakan wujud PUPR atau PUPRPKP yang berkomitmen untuk membangun,” ucapnya.

“Kita selalu berusaha mewujudkan pembangunan untuk kepentingan masyarakat kita,” ungkap Teras ST MT.

Ketua Komisi I Dewan Perwakilan Rakyat Daerah Kabupaten Kapuas, Bardiansyah SE, mengapresiasi adanya penyediaan perumahan yang dari empat propinsi di Kalimatan, Kalimantan Tengah yang terpilih dengan Kabupaten Kapuas menjadi lokasinya.

Baca juga=Tenaga Honor Satpol PP Damkar Kapuas di Uji Kesamaptaan

“Kami dari DPRD, siap membantu jika ada keluhan atau hal bisa kita kerjakan bersama untuk suksesnya relokasi ini,” sebut Bardiansyah SE.

Penulis : Iwan Cavalera
Editor : Aspihan Zain
Penanggungjawab : SA Lingga

 

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait