Air Sungai Tercemar Warga Terpaksa bikin Sumur

 

MARTAPURA, Kalselpos.com-Tercemarnya air Sungai Riam Kanan akibat bangkai ikan sehingga warga terpaksa harus menggali tanah membuat sumur untuk memenuhi keperluan mandi,cuci,kakus atau mck mereka.

Bacaan Lainnya

 

Kematian ratusan ton ikan petambak di sejumlah desa di Kecamatan Karang Intan Kabupaten Banjar beberapa waktu lalu kini berdampak terhadap air sungai.

Baca juga=2 Walikota nikmati Bersepeda di Sungai Martapura

Kini air Sungai Riam Kanan tak bisa dimanfaatkan warga, lantaran sudah tercemar oleh bangkai-bangkaiang larut di aliran sungai riam kanan dan martapura.

Karena sudah tercemarnya air sungai ini, warga menjadi enggan menggunakannya lantaran kondisi air yang berbau, sehingga warga yang berada di belasan desa sepanjang bantaran sungai/ kini mengalami krisis air untuk keperluan mck.

mengatasi hal tersebut beberapa warga terpaksa menggali tanah membuat sumur untuk mendapatkan air.

Belasan desa di bantaran sungai riam kanan dan martapura yang kini terdampak dan mengalami krisis air keperluan mck, diantaranya Sungai Asam, Sungai Alang, Awang Bangkal, Aungai Arfat, Mali-mali, Pandak Daun, Pingaran Tambak Baru dan Tambak Hanyar.

Baca juga=2 Walikota nikmati Bersepeda di Sungai Martapura

Zainuddin salah satu warga berharap tercemarnya air sungai akibat bangkai ikan ini dapat segera berlalu sehingga air sungai dapat dimanfaatkan kembali.

Penulis :fahmi de musfa
Editor:wandi
Penanggung jawab:SA Lingga

Pembaca setia kalselpos.com download aplikasi versi android  kami di Play Store

Aplikasi Kalselpos.com

Pos terkait